Sumber: Liputan6.com
Dream - Sebuah patung gajah di Perlimaan Sukorame Gresik, Jawa Timur, menyedot perhatian warganet. Pasalnya, patung ini memiliki bentuk yang unik, tidak miripdengan gajah pada biasanya.
Patung ini bahkan disebut memiliki bentuk yang terlihat abstrak, ukurannya pun tidak besar. Landmark ini hanya memiliki satu warna dasar, seluruhnya dicat warna abu-abu.
Meskipun sekilas memang terlihat seperti gajah karena memiliki belalai, patung itu tidak ada bentuk wajahnya. Tidak ada pula kuping lebar dan gading yang juga menjadi ciri khas gajah.
Menurut Liputan6.com, patung Gajah Mungkur ini dibangun dengan biaya hingga Rp1 miliar. Banyak masyarakat yang menyayangkan biaya untuk membangun patung tersebut.
Ada dua buah patung gajah yang dibangun di simpang lima ini, yang satu menghadap ke jalan dan satunya lagi membelakangi jalan. Diketahui, bangunan patung ini dibiayai oleh PT Petrokimia di tahun 2019.
Manajer Humas PT Petrokimia Gresik Muhammad Ihwan mengungkapkan, ide dan desain pembuatan landmark tersebut dari Pemerintah Kabupaten Gresik, untuk memperindah kota.
“ Kira-kira hampir Rp1 M. 2019 dikerjakan," kata Muhammad Ihwan.
Ia mengatakan, PT Petrokimia ingin memberikan kontribusi kepada masyarakat Gresik dengan membangun patung tersebut
" Karena Pemkab meminta untuk membangun landmark patung Gajah Mungkur, maka kami membantu dengan desain sepenuhnya berada di pihak pemkab,” tutur dia saat dihubungi Liputan6.com.
Sementara itu, salah satu akun media sosial dengan nama pengguna @kepoin_trending, baru-baru ini mengunggah penampakan patung gajah tersebut.
Video itu kemudian mengundang berbagai respon dari warganet yang melihatnya.
“ Ini gajahnya masih dalam bentuk janin 🤣 nanti bakalan besar juga,” tulis salah satu warganet.
“ Jangan cuma liat dari luarnya. Kan kita belum tau dalemnya🗿,” tulis warganet di kolom komentar.
“ Kalo patung gajahnya mirip sama yg di thailand minimal ada emas nya baru percaya 1 milyar, 😂😂😂😂😂,” tulis warganet.
“ Sungguh Artistik dan Futuristik sehingga saya menjadi Tergelitik 🤣🤣🤣,” tulis warganet lainnya.
View this post on Instagram
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu