Jenazah Dimakamkan Bersama Mobil Kesayangannya (Oddity Central)
Dream - Seorang pria di Meksiko membuat wasiat yang mungkin tidak masuk akal. Lewat wasiat tersebut, dia meminta dimakamkan bersama mobil barunya ketika meninggal.
Don Adan Arana dari Puerto San Carlos, Baja California Sur, Meksiko, sudah lama berjuang melawan sakit yang tidak bisa disembuhkan. Akibat sakit itu, dia tidak bisa bepergian ke mana-mana.
Sementara, sang anak memberikan hadiah istimewa kepada Arana berupa mobil baru. Tetapi karena sakit, dia tidak bisa menaiki mobil itu bahkan untuk terakhir kalinya.
Merasa sudah tidak punya banyak waktu, Arana membuat wasiat untuk keluarganya. Dia ingin dikubur bersama kendaraan itu, agar bisa dikendarai di dunia barunya.

Menghormati keinginan terakhir orang yang dicintai adalah masalah serius di Meksiko. Keluarganya memutuskan Arana dimakamkan di truk kesayangannya.
Foto-foto yang sejak itu menjadi viral di media sosial Meksiko menunjukkan sebuah derek digunakan untuk menurunkan truk almarhum ke dalam makam berlapis batu bata. Pada bagian bak truk diletakkan peti berisi jenazah Arana.
Menurut El Universal, delegasi komunitas, Francisco Tovar, keluarga pria itu dapat menghadapi denda yang besar, karena mereka tidak meminta jenis otorisasi apa pun untuk penguburan yang tidak biasa.
Meski terdengar aneh, permintaan dimakamkam dengan mobil bukan tidak pernah terdengar. Tahun lalu, seorang politisi Afrika Selatan meninggal dibaringkan di limusin Mercedes kesayangannya.
Politisi tersebut dimakamkan bersama mobilnya. Sedangkan mobil tersebut menjadi pengganti dari peti jenazah, dikutip dari Oddity Central.