Lady Yulia: Padukan Denim dengan 'Slip Dress' yang Sedang Tren

Reporter : Dwi Ratih
Jumat, 3 Maret 2017 06:44
Lady Yulia: Padukan Denim dengan 'Slip Dress' yang Sedang Tren
Tak ingin ketinggalan tren, Yulia Rahmawati kenakan slip dress di suatu kesempatan.

Dream - Sedang jadi tren, slip dress yang bisa dipadukan dengan beragam atasan juga jadi incaran Yulia Rahmawati, fashion hijab blogger Indonesia.

Kebanjiran endorsement busana, Yulia mengaku akan lebih sering mengenakan pakaian yang dipromosikannya. Dia juga memastikan bajunya membuat dirinya bahagia saat mengenakannya.

Seperti kemeja denim lama yang ia kenakan ini.

yulia r

Foto: Ladyulia.com

" Aku harus pastiin aku bisa pakai barangnya ratusan atau bahkan ribuan kali dengan minimal lima gaya berbeda," celotehnya di Ladyulia.com.

Pada tampilannya kali ini, hijaber 25 tahun ini memadukan slip dress cokelat muda dengan kemeja denim bermotif bunga-bunga pada bagian lengan.

Agar seluruh auratnya tertutup, ia menggunakan celana panjang hitam dan boots yang memperlihatkan tampilan menjadi trendi.

Intip padupadan Yulia lengkapnya di sini.

 

A post shared by Yulia Rahmawati (@theladyulia) on

Kirimkan blog atau website kamu ke komunitas@dream.co.id, dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut:

1. Lampirkan satu paragraf dari konten blog/website yang ingin di-publish
2. Sertakan link blog/web
3. Foto dengan ukuran high-res (tidak blur)

Beri Komentar