Ilustrasi (Shutterstock.com)
Dream - Dalam merawat kesehatan tubuh, penting untuk selalu memenuhi asupan nutrisi yang dibutuhkan. Salah satunya dengan mengonsumsi buah-buahan dan sayur yang mengandung biotin.
Kandungan biotin memang sedang menjadi pembicaraan banyak orang. Biotin yang merupakan vitamin H atau B7 adalah nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk dapat membantu proses makanan menjadi energi.
Tak hanya dapat membantu membuat tubuh jadi lebih sehat, biotin juga memiliki peran membuat rambut dan kulit sehat. Tentu karena hal tersebut, mulai banyak orang yang mengonsumsi suplemen biotin.
Selain dengan mengonsumsi suplemen biotin, kamu juga bisa loh mendapatkan biotin dari makanan yang punya kandungan ini. Berikut ada beberapa makanan yang punya kandungan biotin yang tinggi:
Susu
Minum susu setiap hari dapat membantu menjaga kesehatan tubuh, dan membuat rambut lebih tebal dan sehat. Susu memiliki kandungan biotin yang tinggi, yang dibutuhkan tubuh.
Yogurt
Yogurt tanpa rasa punya kandungan biotin yang tinggi, dan juga tinggi akan kandungan vitamin D. Dengan rutin mengonsumsi yogurt, kamu bisa mendapatkan rambut yang halus, dan mencegah rambut rontok.
Pisang
Buah lainnya yang punya kandungan biotin yang tinggi adalah pisang, tak tanya biotin, pisang juga memiliki kandungan potasium dan fiber.
Alpukat
Alpukat adalah buah yang memiliki kandungan yang dapat membuat tubuh sehat. Kandungan biotin yang tinggi, dan vitamin E, yang bagus tentu kandungan ini dapat membuat rambut dan kulit jadi kuat.
Sumber: femina.in