Alasan Kelaparan, Masak Mie Instan Di Wastafel Kamar Mandi Hotel.
Dream - Saat merasa lapar ketika menginap di hotel, para tamu biasanya akan ke restoran atau ke warung di sekitar hotel untuk makan.
Namun bagaimana jika restoran dan semua warung di sekitar hotel tutup sementara urusan perut sudah tak bisa diajak kompromi?
Sekelompok pria ini punya ide dengan membeli mie instan di supermarket terdekat. Tapi cara mereka 'mengeksekusi' mie instan itu bikin mual.
Entah sudah kepepet rasa lapar yang sangat kuat atau keisengan demi sebuah konten media sosial, pemuda ini memasak mie instan di dalam wastafel hotel.
Sebuah video yang diunggah di Twitter @TikTok Berguna memperlihatkan aksi sekelompok pria saat memasak mie instan di kamar hotel di Kuala Lumpur, Malaysia.
Dalam video yang awalnya diunggah akun TikTok @nielakee itu, salah satu pria bernama Daniel mengatakan dia dan teman-temannya mengaku sangat lapar.
" Kita lapar, tapi cuma ada supermarket yang buka. Awalnya mau beli mie instan cup tapi ternyata tidak ada," kata Daniel mengawali ceritanya.
Mereka pun membeli mie instan biasa yang harus dimasak terlebih dahulu. Kembali ke kamar hotel, mereka pun mulai memasak mie instan tersebut.
Namun sayang pihak hotel ternyata tidak menyediakan sendok atau mangkuk di dalam kamar. Mereka juga tak punya tempat untuk memasak mie instan.
Akhirnya mereka memilih untuk memasak dan menyantap mie instan dengan cara menjijikkan hingga bikin mual yang melihatnya.
Dalam video berdurasi 19 detik itu tampak seorang teman Daniel sedang 'memasak' dua potong mie instan di wastafel kamar mandi hotel.

Pria tersebut terlihat menekan-nekan mie instan agar cepat lembut di dalam wastafel yang sudah terisi air berwarna kekuningan.

Wastafel tempat pria tersebut memasak mie instan berada persis dekat toilet duduk untuk buang air besar.
Video aksi para pria itu memasak dan menyantap mie instan langsung di atas wastafel kamar mandi hotel viral.

Sebagian besar netizen menghujat tingkah para pria tersebut karena sangat tidak hiegenis dan menjijikkan.
Tidak sedikit yang menyebut para pria tersebut sebagai orang-orang bodoh yang hanya ingin cari sensasi di TikTok.
" Aku yakin mereka tidak akan makan mie instan yang sudah terkontaminasi bakteri dan bibi penyakit itu."
" Banyak gaya, sewa hotel bisa, tapi beli mie instan cup tidak mampu."
" Tak bisa bayangkan itu wastafel bekas orang ludah abis sikat gigi atau cuci tangan setelah BAB."
Sumber: World of Buzz
Tips makan Maggi dalam hotel kalau tak ada mangkuk. pic.twitter.com/QfuIXK7Rsw
— TikTok Berguna (@TikTokBerguna)January 2, 2022
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia

10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu

KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang

4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal

Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
