Shireen Sungkar/ Foto: Ferdike Yunuri Nadya/ Dream.co.id
Dream - Bulan Ramadan yang dinantikan oleh seluruh umat Muslim sudah di depan mata. Memasuki Bulan Suci, para ibu akan menghadapi tantangan saat mengajarkan anak berpuasa karena si kecil harus menyesuaikan kembali aktivitas dan gaya hidup yang berbeda.
Saat menjalani rutinitas puasa, tentu saja frekuensi makan akan berkurang dengan durasi lebih sebentar. Untuk itu, Sahabat Dream harus berpikir cerdas dalam meramu berbagai kreasi makanan yang diharapkan dapat menambah motivasi dan semangat untuk berpuasa di keesokan harinya.
" Sebagai seorang ibu, untuk meningkatkan semangat puasa anak yang saya lakukan adalah menyiasati dengan meramu berbagi kreasi makanan yang bernutrisi serta menarik bagi si kecil dan keluarga untuk disajikan saat sahur dan berbuka puasa," jelas Mom Influencer, Shireen Sungkar, pada acara Keju Kraft bertajuk ‘Kejunya Asli, Semangat Puasanya Pasti!’ pada Senin 20 Maret 2023.
Shireen bercerita, olahan dengan keju menjadi favorit anak-anaknya.
" Inspirasi biasanya hadir saat masak menggunakan Keju KRAFT Cheddar dan Keju KRAFT Quickmelt Mozza, enggak cuma lezat tapi juga bernutrisi jadi tak perlu khawatir akan pemenuhan nutrisi anak selama berpuasa,” tambah Shireen.
Salah satunya resep dengan olahan keju cheddar adalah nasi keju ayam yang dibagikan Putri Habibi, Passionate Home Cook, pada acara yang sama. Intip yuk resepnya.
Bahan-bahan:
Cara Membuat:
Pada acara ini pun Rizka Tri Syahrani, Brand Manager Keju KRAFT menambahkan bahwa Keju KRAFT mendukung keseruan Bunda dalam menyajikan beragam makanan di bulan Ramadhan bersama si kecil menjadi pengalaman yang tak terlupakan dan memberikan semangat dalam menjalankan ibadah puasa.
Dream - Makanan bergizi dapat memperkuat imunitas tubuh si kecil di masa pandemi Covid19. Tidak hanya itu, asupan yang seimbang dan sesuai dengan kebutuhan anak dapat mendukung tumbuh kembangnya agar lebih optimal. Terutama agar terhindari dari stunting.
" Masa tumbuh kembang tak bisa digantikan. Tumbuh itu pada pertumbuhan badannya, dan kembang pada kecerdasannya. Untuk kecerdasan anak berkembang pesat pada 1000 hari pertama usianya," ujar Ahli Gizi, dr. Rita Ramayulis DCN M.Kes pada konferensi virtual #KejuAsliCheck KRAFT, 3 Desember 2021.
Dokter Rita menambahkan bahwa otak si kecil pada usia 2 tahun terbentuk hingga 70 persen dari otak orang dewasa. Momen inilah yang harus benar-benar diperhatikan para orangtua agar kecerdasan si kecil bisa berkembang optimal.
Masalah gizi anak tidak dapat disepelekan, karena ini sangat berpengaruh untuk kehidupannya di masa depan. Dokter Rita membagikan beberapa tips untuk menjaga nutrisi buah hati untuk mendukung tumbuh kembangnya.
Anak memiliki lambung dengan ukuran yang lebih kecil sehingga tidak bisa menerima makanan dalam jumlah besar.
" Oleh karena itu, pemenuhan protein dan zat gizi mikronutrien harus diberikan di semua waktu makan mereka, yaitu pagi, siang, malam dan selingan pagi, sore dan malam," kata dr. Rita.
Kreativitas ibu tentunya dibutuhkan guna menghadirkan berbagai variasi menu yang disukai anak di setiap waktu.
" Pemilihan makanan bagi buah hati pun diupayakan harus padat gizi, sehingga volume makanan tidak terlalu besar," ujar dr. Rita.
Hal ini agar porsi si kecil tidak terlalu berat di satu kandungan saja. Misalnya, terlalu banyak karbohidrat dan sedikit protein. Upayakan makanan dengan porsi kecil tapi mencakup semua kebutuhan anak.
Terkait hal ini, salah satunya bisa disiasati dengan mengkombinasikan keju cheddar Kraft pada menu makan anak. Keju asli New Zealand mempunyai kandungan yang dilengkapi Calcimilk yang dapat memenuhi 30 persen kebutuhan kalsium harian, sumber vitamin D dan protein.
Label gizi pada kemasan makanan atau minuman seharusnya mencantumkan informasi terkait kandungan gizi produk. Label ini bisa membantu orangtua untuk memilihkan produk terbaik dengan kandungan yang memang dibutuhkan si kecil.
Hal ini juga selaras dengan anjuran Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) untuk melihat label pangan pada kemasan sebelum membeli.
Sejalan dengan hal ini, Kraft menghadirkan kampanye bertajuk #KejuAsliCheck. Ini merupakan inisiatif untuk membantu para Ibu dalam memilih keju cheddar dengan komposisi bahan baku yang tepat dan berkualitas.
“ Kami berharap dengan hadirnya kegiatan seperti ini dapat mendorong konsumen untuk bisa mengetahui pentingnya tentang membaca label pangan olahan guna mengetahui produk yang dibelinya itu sesuai dengan kebutuhannya," kata Koordinator Pemberdayaan Masyarakat Konsumen Badan POM, Dra. Indriemayatie Asri Gani pada kesempatan yanjg sama.
Kampanye #KejuAsliCheck ini dapat dilakukan dengan dua cara mudah, yaitu memastikan keju pada urutan pertama komposisi (bukan air atau tepung). Yang kedua memiliki klaim nutrisi pada kemasan.
“ Berbekal semangat ‘Ibu Pintar Lengkapi Nutrisi’ KRAFT senantiasa akan terus menghadirkan produk berkualitas guna menginspirasi para Ibu dalam menghadirkan sajian lezat penuh nutrisi bagi buah hati,” ujar Dian Ramadianti, Senior Marketing Manager Keju Kraft pada kesempatan yang sama.
Badan POM dan Kraft mengajak masyarakat untuk menjadi konsumen yang cerdas dengan tidak lupa checklist, cek kemasan, cek label, cek izin edar dan cek kedaluarsa.
Advertisement
Lowongan Secret Agent Inggris MI6 Diumbar di Instagram, Mau Jadi `James Bond` di Dunia Nyata?
7 Cara Mengajarkan Anak Mengenal Emosi Lewat Intonasi Suara agar Mudah Dipahami
Pengasuh Ponpes Al Khoziny yang Ambruk: Ini Takdir dari Allah
Resep Macaron Elegan yang Bikin Tamu Terkesan ala Bon Appétit Your Majesty
Ada Hadiah dari Dream.co.id dan Communifest di Hari Komunitas Nasional, Ikut Kuisnya Yuk!
5 Sumber Cuan Sabrina Chairunnisa, Istri Deddy Corbuzier di Tengah Isu Keretakan Rumah Tangga
Detik-detik Uya Kuya Kembali ke Rumah Usai Dijarah, Kondisinya Memprihatinkan
Keseruan Hairstyling Bareng Viva Cosmetics dan Remington di Campus Beauty Fair
Grab Dukung Kesetaraan Penyandang Disabilitas Lewat `Teman Setara`
Bayi Keluarkan Cairan di Payudaranya Mirip ASI? Ketahui Faktanya
Lowongan Secret Agent Inggris MI6 Diumbar di Instagram, Mau Jadi `James Bond` di Dunia Nyata?