Kanta Mizutamari (Foto: Twitter Kanta Mizutamari)
Dream - Kanta Mizutamari, seorang YouTube-er asal Jepang beberapa hari lalu membuat heboh jagat Twitter karena foto nasi goreng. Ia mengunggah foto saat memasak nasi goreng di penggorengan besar.
Foto tersebut bikin heboh karena nasi yang digoreng terlihat seakan tumpah ke tubuhnya. Sementara wajahnya terlihat santai dan melihat kamera. Rupanya foto dibuat untuk mengerjai temannya.
Penggorengan berikut nasinya, adalah barang tiruan yang sengaja dibeli Kanta. Banyak warganet yang terkecoh dan penasaran dengan foto tersebut. Sahabat Dream juga penasaran?
Dalam video yang diunggah Kanta di YouTube, ia sengaja membeli tiruan nasi goreng tersebut yang memang banyak dijual di Jepang.
Awalnya, pada sang teman yang bernama Tommy, Kanta mengaku akan memasak nasi goreng dalam jumlah banyak.
Dengan memasang efek suara memasak dan menutup pintu dapur, Tommy pun kaget saat melihat Kanta memegang penggorengan dengan nasi goreng yang mau tumpah. Tapi Tommy segera menyadari kalau itu hanya tiruan.
Jadi, sudah tak penasaran lagi, bukan?