Bukalapak Mempermudah Masyarakat Untuk Berzakat Dan Bersedekah. (Foto: Dream.co.id/Ilman Nafian)
Dream - Bukalapak dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) menjalin kerja sama untuk memberikan layanan donasi melalui platform digital.
" Hari ini kita ucapkan syukur kita akan me-launch kerja sama Baznas dan Bukalapak," ujar Direktur Utama Baznas, Arifin Purwakananta, di Jakarta, Jumat 10 Mei 2019.
Arifin mengatakan, dalam waktu dua hingga tiga tahun ke depan, Baznas berharap penghimpunan donasi melalui paltform digital meningkat 50 persen.
Co-Founder and President Bukalapak, Fajrin Rasyid, mengatakan, Bukalapak memiliki beberapa fitur untuk membantu masyarakat berdonasi seperti Buka Donasi, Zakat.
Di fitur zakat juga terbagi menjadi tiga yakni ada zakat harta, zakat profesi, dan zakat fitrah.
Selain itu, ada juga fitur bersedekah sambil belanja. Para pengunjung yang membeli barang di Bukalapak nantinya akan diberi pilihan donasi dalam menu pembayarannya.
Terakhir, ada fitur bersedekah sambil berjualan. Fitur ini dikhususkan bagi para pelapak atau pedagang yang ada di Bukalapak.
Nantinya, para pelapak diberi pilihan berdonasi ketika hendak mencairkan dananya yang ada di dompet Bukalapak.
" Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan lebih banyak lagi bantuan yang tersalurkan secara tepat dan memberikan dampak positif yang menyeluruh kepada masyarakat Indonesia," kata dia.
Advertisement
Momen Prabowo Saksikan Penyerahan Uang Pengganti Kerugian Negara Rp13,25 Triliun dari Korupsi CPO
Mantan Ketum PSSI Usulkan STY Kembali Latih Timnas, Ini Alasannya
Wanita Ini 400 Kali Operasi Plastik Selama 15 Tahun
Potret Keren Yuki Kato Taklukan Chicago Marathon 42,2 Kilometer
16 Peneliti dari ITB Masuk Daftar World Top 2% Scientists 2025
9 Kalimat Pengganti “Tidak Apa-Apa” yang Lebih Hangat dan Empatik Saat Menenangkan Orang Lain
Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics
PT Taisho Luncurkan Counterpain Medicated Plaster, Inovasi Baru untuk Atasi Nyeri Otot dan Sendi
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Momen Prabowo Saksikan Penyerahan Uang Pengganti Kerugian Negara Rp13,25 Triliun dari Korupsi CPO