PT Unilever Indonesia Dan PT Kalbe Farma Tbk Menggelar Tahap Pertama Vaksinasi Gotong Royong Tahap Pertama. (Foto: Unilever)
Dream – Program Vaksinasi Gotong Royong dimulai sejak kemarin, Selasa 18 Mei 2021. Pelaksanaannya dilakukan serentak untuk karyawan dari 18 perusahaan yang berlokasi di Jabodetabek.
Salah satu perusahaan yang menggelas vaksinasi COVID-19 tersebut adalah PT Kalbe Farma Tbk.
Dikutip dari keterangan tertulis, Selasa 18 Mei 2021, perusahaan farmasi ini berencana memberikan suntikan vaksinasi untuk 16 ribu karyawan dan keluarganya di Indonesia.
Untuk tahap awal, perusahaan baru mendapatkan vaksin sebanyak 6 ribu dosis atau setara dengan 3 ribu karyawan pada 18-25 Mei 2021 di RDC Enseval, Jakarta Timur.
Vaksinasi Gotong Royong digelar Kalbe dengan melibatkan tenaga kesehatan dan petugas yang berasal dari karyawan Kalbe dan anak perusahaannya, antara lain PT Millenia Dharma Insani (Klinik Mitrasana) dan Klik Dokter.
“ Sejalan dengan komitmen Kalbe dalam menyehatkan bangsa dan langkah pencegahan penyebaran COVID-19, Kalbe hari ini mulai melaksanakan program vaksinasi Gotong Royong yang diperuntukkan pemerintah untuk karyawan swasta dan keluarga,” kata Presiden Direktur PT Kalbe Farma Tbk, Vidjongtius.
Melalui program Vaksinasi Gotong Royong, Kalbe Farma berharap penyebaran COVID-19 bisa ditekan. Dengan begitu, karyawan bisa bekerja lebih produktif dan merasa aman.
“ Sehingga dapat terus menghasilkan produk-produk kesehatan maupun layanan kesehatan yang semakin baik untuk seluruh masyarakat Indonesia,” kata dia.
Selain Kalbe Farma, PT Unilever Indonesia Tbk pun turut menggelar Vaksinasi Gotong Royong hari ini. Perusahaan ini memberikan vaksinasi tahap pertama untuk 320 karyawannya hari ini.
Presiden Direktur Unilever Indonesia, Ira Noviarti, mengatakan perusahaan itu menjadi salah satu dari belasan perusahaan yang mengawali Vaksinasi Gotong Royong.
“ Selama pandemi, salah satu perwujudan komitmen tersebut adalah dengan berfokus memastikan ketersediaan produk bagi masyarakat Indonesia,” kata Ira.
Ketersediaan produk bisa terwujud, kata dia, jika karyawannya tetap sehat dan selamat.(Sah)
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
9 Kalimat Pengganti “Tidak Apa-Apa” yang Lebih Hangat dan Empatik Saat Menenangkan Orang Lain
PT Taisho Luncurkan Counterpain Medicated Plaster, Inovasi Baru untuk Atasi Nyeri Otot dan Sendi
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib