Proyek Cable Car Pemkot Bandung (Facebook)
Dream - Kota Bandung bakal membuat sejarah baru. Kta Paris van Java ini sebentar lagi bakal mulai mewujudkan moda transportasi mobil melayang, cable car.
" Semoga sampai mimpi ini, amiiin," kata Walikota Bandung, Ridwan Kamil dalam akun Facebooknya, seperti dikutip Dream, Jumat, 23 Oktober 2015.
Menurut Ridwan, rapat persiapan proyek purwarupa (prototipe) Cable Car sudah digelar kemarin (Kamis, 22/10/2015). Pemerintah Kota Bandung sendiri berharap proyek ini bisa menjadi transportasi untuk kota Bandung.
Diakui Ridwan mimpi ini memang panjang dan sangat mahal. " Namun harus dikejar," tegasnya.
Mengutip laman Bloomberg, moda transportasi yang biasanya hadir di kawasan resort ski ini akan menggunakan sistem gondola. Direncanakan mobil melayang ini bisa mengangkut 4.800 orang per jam antara dua lokai pusat belanja.
Cable Car ini juga diklaim mampu memangkas waktu tempuh menjadi hanya 4 menit dari sebelumnya setengah jam jika menggunakan mobil.
PT Aditya Dharmaputra Persada, sebagai perusahaan pengembang berharap proyek ini juga bisa dikembangkan di kota lain seperti Bogor dan Jakarta.
" Saat orang melihatnya, mereka akan berkata mengapa tak menggunakan moda transportasi ini diseluruh Indonesia," ujar Sandjaya Susilo, Presiden Direktur PT Aditya Dharmaputra Persada.
Kendaraan kabel yang pertama kali dipakai abad ke-19 untuk mengangkut orang dari kawasan perbukitan dan pegunungan, telah muncul sebagai alternatif moda transportasi di kota-kota padat Indonesia.
Moda transportasi ini dianggap murah dan lebih cepat dibangun dibandingkan sistem transportasi masal. Keuntungan lain, cable car bisa mengurangi potensi konflik lahan yang biasanya terjadi di Indonesia.
Advertisement
13 Komunitas Kanker di Indonesia, Beri Dukungan Luar Biasa Bagi Para Penyintas
400 Kue Ramaikan Picnic Story, Buat Piknik Jadi Makin Seru
Orang Korea Dagang Cilok Keliling, Netizen: Kita `Jajah` Bangsa Lain Via Jajanan
Walkot Tegal Selesai Akad Tepuk Sakinah Sambil Berdiri, Jokowi Sampai Tahan Tawa
Asam Urat di Usia Muda? Ini 7 Penyebab dan Cara Mencegahnya