Unit Syariah Prudential Mencatat Pendapatan Kontribusi Sebesar Rp1,7 Triliun Pada Semester I 2017.
Dream – PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mencetak kinerja bisnis positif pada paruh pertama 2017. Perusahan asuransi ini membukukan total pendapatan premi senilai Rp13,9 triliun.
Dengan penghasilan tersebut, dana kelolaan perusahaan sepanjang semester I-2017 tumbuh 18,3 persen year to year (yoy) menjadi Rp66,5 triliun.
Sementara total klaim dan manfaat yang telah dibayarkan Prudential juga ikut meningkat 23,6 persen (yoy) menjadi Rp6,4 triliun.
Bagaimana dengan yang syariah? Unit usaha syariah (UUS) Prudential membukukan pendapatan sebesar Rp1,7 triliun pada periode Januari-Juni 2017. Angkanya tak berubah jika dibandingkan periode sama setahun lalu.
“ Kami akan terus mendengarkan dan memahami serta berinovasi dalam layanan dan produk yang kami tawarkan dalam menjawab kebutuhan pasar,” kata Presiden Direktur Prudential Indonesia, Jens Reisch, di Jakarta, dikutip dalam keterangan tertulis yang diterima Dream, Kamis 28 September 2017.
Reisch mengatakan kinerja perusahaan asuransi ini tak lepas dari dedikasi tenaga pemasar. Pada akhir Juni 2017, jumlah agen pemasar asuransi Prudential lebih dari 271 ribu orang.
“ Naik 14,2 persen dari tahun lalu,” kata dia.(Sah)
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Diterpa Isu Cerai, Ini Perjalanan Cinta Raisa dan Hamish Daud
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media