(Foto: Instagram.com/styledbynilo)
Dream - Biasanya, sweater dan jaket denim dikenakan terpisah. Tapi tak ada salahnya jika kamu memakainya bersamaan.
Lihatlah tampilan Nilofar, hijaber asal Toronto, Kanada, ini. Meski mengenakan sweater sekaligus jaket denim, tampilannya tak terkesan berlebihan. Dia justru tampil lebih kece.
Memilih sweater merah hati yang dilengkapi hoodie, Nilofar tanpa ragu menimpanya dengan jaket denim yang mana bagian hoodie dikeluarkan begitu saja.
Agar lebih serasi, ia memilih pakai celana abu-abu tua yang disenadakan dengan hijab simpel.
Flat shoes cokelat melengkapi tampilan santai dan kasual ala Nilofar kali ini. Gaya busana ini bisa kamu terapkan di acara santai atau sekadar kongko bersama teman-teman.
Gaya busana Nilofar lainnya menarik untuk disimak, silakan klik di sini.
Kirimkan blog atau website kamu ke komunitas@dream.co.id, dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut:
1. Lampirkan satu paragraf dari konten blog/website yang ingin di-publish
2. Sertakan link blog/web
3. Foto dengan ukuran high-res (tidak blur)