Pernah Mengalami Tiba-tiba Suhu Mobil Naik Ketika Sedang Berkendara?
Dream – Pernahkah kalian mengalami suhu di mobil mendadak naik? Terkadang beberapa di antara kita merasa bingung mencari penyebab dan bagaimana cara mengatasinya.
Dikutip dari Daihatsu, Jumat 16 November 2018, ada tiga penyebab suhu mobil naik. Yang pertama adalah radiator. Kondisi radiator yang tak baik bisa menyebabkan suhu mobil memanas. Kondisi radiator yang tak baik ini seperti bocor dan tersumbat.
Kondisi radiator juga dipengaruhi oleh air radiator yang digunakan. Banyak orang yang mengganti cairan radiator dengan air sumur, air tanah, dan air mineral biasa. Ketiga cairan tersebut mengandung logam dan mineral yang memicu penyumbatan, sehingga mesin berpotensi untuk cepat panas.
Selain itu, naiknya temperatur juga dipicu oleh kipas radiator yang tidak bekerja dengan baik. Kipas radiator yang macet, melemah, switching yang rusak, dan bahkan mati bisa berbahaya bagi keadaan suhu mobil kamu.
Ke dua, oli. Ternyata, kualitas oli juga dapat memengaruhi temperatur mobil. Oli yang bermutu rendah tidak akan tahan terhadap panas mesin mobil sehingga oli akan menguap.
Kemudian, menguapnya oli mengakibatkan mobil kehilangan intensitas pelumas dan komponen yang bergesekan akan menimbulkan panas yang berlebihan. Tak hanya kualitas oli, kebocoran wadah dan selang oli juga bisa mengakibatkan oli berkurang secara drastis.
Ke tiga, tali kipas atau V-belt. Tali kipas pada mobil juga berperan untuk menjaga suhu mobil. Kalau tak bekerja maksimal, panas mobil susah direduksi.
Apa akibatnya kalau suhu mobil naik?
Beberapa komponen mobil, seperti kop silinder bisa bengkok, piston berpotensi macet, serta bantalan mesin dan silinder mesin dapat jadi cacat. Selain itu, freon AC juga bisa-bisa terkuras habis karena suhu mobil yang terlampau panas.
Jangan khawatir. Kamu bisa menerapkan beberapa langkah untuk mengatasi naiknya temperatur mobil. Untuk mengatasi radiator yang bocor atau berkaratnya selang, kamu tentunya harus mengganti komponen-komponen yang terdapat dalam radiator. Bahkan kalau perlu, kamu harus mengganti radiator secara keseluruhan.
Kemudian, gunakanlah air radiator yang tepat seperti air sulingan AC atau air kemasan. Bahkan, kamu bisa menggunakan cairan coolant radiator. Setelah itu, jangan lupa untuk mengganti air radiator secara berkala.
Langkah berikutnya adalah dengan memilih oli yang berkualitas bagus. Kamu dianjurkan untuk membeli oli di tempat resmi dan terpercaya. Kalau selang oli bocor, maka Sahabat perlu membawanya ke bengkel terdekat.