Dream - Lebaran tiba, setiap wanita tentunya ingin tampil maksimal. Begitu juga dengan para pemula yang ingin menunjukkan hasil riasan mata yang diinginkan. Jika kamu adalah salah satu pemula dalam hal makeup, lebih baik simak tips berikut ini yuk. Agar percobaan pertama kamu nggak akan gagal begitu saja.
Cara memilih eyeshadow
Bagi para pemula, lebih baik gunakan variasi warna netral seperti putih, brown, abu-abu dan juga hitam. Jika ingin mencoba mix warna, gunakan perpaduan warna muda dan tua agar tetap terlihat natural. Kamu bisa memulai dengan menggunakan warna muda pada kelopak mata, lalu tambahkan warna yang lebih gelap pada sudut mata naik hingga tiga perempat lipatan kelopak mata. Kemudian, tambahkan warna paling terang di kelopak paling atas.
Tips merias alis
Saat merias alis, pastikan kamu sangat berhati-hati ya. Pastikan untuk merapikan alis bagian bawah saja, bukan atas. Pilih pensil alis warna netral seperti hitam atau cokelat tua agar terlihat lebih natural. Aplikasikan pensil alis tipis-tipis dari pangkal alis naik ke bagian atas.
Cara tepat aplikasikan eyeliner
Bagi para pemula, mengaplikasikan eyeliner bisa jadi yang paling sulit. Pasalnya, sekali salah mengaplikasikan bisa merusak riasan yang sebelumnya. Agar hal ini tidak terjadi padamu, pastikan kamu memiliki eyeliner yang berkuas lancip seperti Wardah Optimum Hi-Black Liner. Eyeliner dari Wardah ini dilengkapi dengan Point Tip Applicator, kuas lancip seperti ujung pen yang memudahkan aplikasi garis mata presisi. So, kamu nggak akan kesulitan saat membuat garis pada kelopak mata.
Wardah Optimum Hi-Black Liner ini juga sangat cocok digunakan untuk pemula karena memiliki inovasi matrix polymer dengan formula waterproof, sehingga mencegah pigment warna luntur. Kamu nggak perlu cemas deh jika di tengah acara, tiba-tiba makeup luntur dan kamu belum pandai untuk melakukan touch up.
Gunakan maskara
Pilih maskara dengan eyelash curler untuk membuat bulu mata lebih lentik. Untuk cara memakainya, tahan sesaat di akar bulu mata lalu tarik perlahan naik ke atas mengikuti bulu mata. Kamu juga bisa menggunakan penjepit untuk membuatnya lebih lentik. Jepit pada bagian pangkal dan ujung bulu mata untuk hasil lentik yang optimal.
Siapa bilang pemula tidak bisa tampil cantik saat lebaran nanti? Selamat membuktikan ya, Sahabat Dream!
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Diterpa Isu Cerai, Ini Perjalanan Cinta Raisa dan Hamish Daud
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media