Gaya Modis Awkarin Berhijab di Aceh, Bikin Adem!

Reporter : Annisa Mutiara Asharini
Jumat, 27 September 2019 10:10
Gaya Modis Awkarin Berhijab di Aceh, Bikin Adem!
Ia tampil feminin dengan outer bercorak tropis dan kerudung segi empat simpel.

Dream - Kesan seksi dan modis sudah melekat pada selebgram Karin Novilda atau Awkarin. Ia dikenal dengan penampilan berani.

Lewat Instagram, dara 21 tahun itu kerap memperlihatkan potret modis dengan berbagai macam busana. Mulai dari kasual, feminin hingga seksi.

Namun ada yang berbeda dengan penampilan Karin belum lama ini. YouTuber kelahiran 1997 itu tampil berhijab saat bertandang ke Aceh.

Karin tengah melancong untuk meluncurkan seri berjudul #KelanaKarin. Di episode pertama itu, ia menampilkan gaya santun dengan memakai hijab.

Awkarin

Foto: Instagram Awkarin

Awkarin mengunggah potret #OOTD ketika baru mendarat di Aceh. Ia tampil feminin dengan outer bercorak tropis dan kerudung segi empat simpel.

Agar tetap kasual, Karin memakai kaos hitam polos dan jogger pants yang amat santai. Ia juga menenteng sebuah tas berukuran besar.

1 dari 2 halaman

Lebih Modis

Awkarin melancong ke sejumlah tempat populer di Aceh. Seperti Masjid Baiturrahman, Pantai Lampu'uk dan Museum Tsunami.

Awkarin

Foto: Instagram Awkarin

 

Ia mengganti penampilan dengan outfit yang tak kalah modis dari sebelumnya.

Kali ini Awkarin memilih outer berwarna cokelat. Nuansa earthy tone diterapkan lewat kombinasi blouse dan trousers berwarna senada.

Awkarin

Foto: Instagram Awkarin

Tetap santai, ia mengenakan sepasang sneakers kasual. Ia juga kembali memakai hijab segi empat. Kali ini ia memilih motif abstrak bernuansa coral.

 

2 dari 2 halaman

Banjir Pujian

Gaya traveling Awkarin ketika plesir ke Aceh banjir pujian. Warganet memuji penampilan Karin terlihat semakin cantik.

Awkarin

Foto: Instagram Awkarin

" Kaya gini setiap hari, adem dah diliatnya," ujar @intannuranjani

" Uuh cantik banget," kata @nurhayatiieeeee

" Cakep bgt kalo hijab gini," timpal @mande.mandii

" Semoga bisa seterusnya memakai hijab ya kak," sambung @iinkun03_

Beri Komentar