Dream - Setiap muslim dianjurkan untuk melakukan hubungan suami istri secara patut. Hal ini juga mensyaratkan adanya sopan santun dalam berhubungan.
Sebelum berhubungan suami-istri setiap muslim dianjurkan untuk membaca doa. Demikian pula ketika hubungan suami-istri selesai dikerjakan, maka setiap muslim dianjurkan untuk mengucapkan doa.
Hal ini semata agar hubungan tersebut mendapatkan berkah dari Allah SWT. Berikut lafal doa tersebut:
" Alhamdulillahilladzi khalaqa minal maa i basyara."
Artinya:
" Segala puji bagi Allah yang telah menjadikan air mani ini menjadi keturunan."
Doa ini dianjurkan dibaca sesaat setelah hubungan suami-istri terjadi. Setelah itu, diwajibkan untuk mandi junub agar tubuh kembali suci.
Saat mandi junub, dianjurkan membaca niat berikut:
" Nawaitul ghusla liraf'il hadatsil akbari 'an jami'il badani likhurujil maniyyi minal inaabati fardlal lillahi ta'ala."
Artinya:
" Saya berniat mandi untuk menghilangkan hadats besar dari seluruh tubuhku karena mani dari jinabat wajib karena Allah Ta'ala." (Ism)
Advertisement