Dream - Perkembangan teknologi digital semakin pesat. Hal itu memicu peralihan teknologi manual ke digital, sehingga memudahkan setiap orang.
Alih teknologi itu membuat masyarakat dengan cepat memperoleh manfaat. Salah satunya, kebiasaan membaca Alquran yang kini bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja.
Hal ini menarik perhatian Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Adanya kecenderungan mengakses Alquran digital harus segera direspon.
" Ada ustad kalau baca Alquran tidak pegang mushaf tapi pegang smartphone, tentu bagaimana teks itu terpantau, juga pada terjemahan digitalnya. Keduanya harus terus dipantau," ujar Lukman saat membuka Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Ulama Alquran di Bandung, dikutip Dream dari kemenag.go.id, Rabu, 19 Agustus 2015.
Untuk itu Lukman berharap lembaga pengawas dan pencetak Alquran, Lajnah Pentashihan Al-Qur’an, harus siap melihat pengembangan Alquran secara digital ini.
" Lajnah Pentashihan Al-Qur’an harus mengikuti perkembangan teknologi informasi," tutur dia.
Selain perlunya pengawasan terhadap Alquran digital, Menag juga berharap terjemahan Alquran bisa disesuaikan dengan konteks kekinian. Sebab, penerjemahan Alquran di Indonesia terakhir kali dilakukan tahun 1990.
“ Terjemahan kita terakhir tahun 1990, perlu dilihat kembali dari sisi konteks masih relevankah dengan perkembangan saat ini, karena bahasa itu terus berkembang,” katanya.
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Diterpa Isu Cerai, Ini Perjalanan Cinta Raisa dan Hamish Daud
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media