Dream - Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan duka saat pemakaman Ani Yudhoyono, istri presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
" Dengan penuh rasa duka cita yang sangat dalam, pada hari ini, kita semua, segenap rakyat Indonesia berkabung atas wafatnya ibu negara presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono, ibu Kristiani Herawati Yudhoyono," kata Jokowi, Minggu, 2 Juni 2019.
Jokowi mengatakan, Ani meninggal di bulan yang baik. Di saat umat Islam menjalankan puasa Ramadan dan peristiwa diturunkannya Alquran.
" Beliau meninggalkan kita semua pada bulan ramadan bulan yang sangat baik bulan diturunkannya alquran, bulan yang penuh berkah, penuh ampunan dan penuh rahmat," kata dia.
Bahkan, Ani Yudhoyono meninggalkan semua saat hari-hari lailatul qadar. " Semoga khusnul khotimah," ucap dia.
Jokowi menyebut, Ani sebagai sosok pejuang perempuan yang tulus. Ani, kata dia, merupakan pejuang keluarga yang penuh panutan dan bangsa.
" Kita sama-sama mengetahui almarhumah, sepanjang hayatnya diabadikan untuk kepentingan bangsa dan negara," ujar dia.
Jokowi juga membacakan puisi singkat mengenai Ani. Puisi itu menyinggung puisi yang dibuat SBY kepada Ani saat masih muda pada 1975.
" Flamboyan telah pergi, tapi kita akan tetap hidup di hati kita semua, rakyat Indoensia yang mencintainya," ucap dia.
Dream - Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menceritakan saat-saat terakhir mendampingi Ani Yudhoyono, istrinya, saat dirawat di National University Hospital (NUH) Singapura.
SBY mengatakan, jelang kepergiaannya, Ani berada dalam kondisi tak sadarkan diri. Kondisi ini, kata SBY, karena Ani Yudhoyono dalam pengaruh obat bius.
" Dokter mengatakan itu sengaja ditidurkan dengan obat bius, sehingga secara logika tidak bisa mendengar lagi," kata SBY, di rumah duka, Minggu, 02 Juni 2019.
Meski demikian, SBY dan keluarga tetap membisikkan kata-kata testimoni, doa, dan harapan bagi Ani. Sebab, keluarga tahu, Ani sedang berjuang keras melawan kanker darah.
" Semua yang kami sampaikan, termasuk yang saya sampaikan, Ibu Ani membalasnya dengan air mata di sudut-sudut matanya," kata dia.
SBY mengatakan, menangis saat mengelap air mata Ani. Di saat itulah, dia berdoa.
" Saya ambil kertas tisu saya bersihkan saya lap titik-titik air matanya yang menggenang. Tetapi air mata saya menetes di keningnya," ujar dia.
SBY mengatakan, sempat berdoa kepada Allah.
" Ya Tuhan inilah bersatunya air mata kami, air mata cinta, air mata kasih, air mata sayang," ucap dia.
Dream - Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), mengenang sosok sang istri, Ani Yudhoyono.
SBY mengaku sangat kehilangan sepeninggal Ani.
" Selamat jalan istri tercinta, goodbye, semoga engkau bahagia di sisi Allah SWT, Tuhan yang Maha Kuasa," kata SBY, Minggu, 02 Juni 2019.
SBY menyebut, selama empat bulan, mendampingi siang dan malam Ani, kegigihan melawan kanker darah itu sangat terasa. Meski tahu, penyakitnya sangat berat, ganas, dan agresif.
" Saya berserah, tapi tidak akan pernah menyerah," kata SBY, menirukan Ani.
SBY menyebut, Ani sebetulnya sudah diprediksi akan menyerah pada kondisinya pada sekitar 31 Mei 2019. Kondisi itu karena tekanan sudah berat dan terlihat statistik di layar monitor.
" Tapi, Ibu Ani bertahan selama 24 jam," ucap SBY.
Sejumlah perawat, kepada SBY, menyebut Ani sebagai sosok yang kuat.
SBY mengatakan, meski akhirnya Ani kalah bertahan, dia mengaku bersyukur dan menerima kuasa Tuhan.
" Keputusan itu yang benar, bertahan alam kondisi seperti itu, saya tidak ingin Bu Ani suffering too much," ujar dia.
" Allah bebaskan, terima kasih Tuhan, terima kasih Allah telah membebas Bu Ani dari penderitaannya, yang sepatutnya dia tanggung," ucap dia.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Penampilan Alya Zurayya di Acara Dream Day Ramadan Fest 2023 Day 6
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah