Rico Ceper Hampir Menangis Lihat Kondisi Jupe

Reporter : Amrikh Palupi
Jumat, 21 April 2017 14:15
Rico Ceper Hampir Menangis Lihat Kondisi Jupe
Saat dibisikan namanya, Jupe bereaksi......

Dream - Pertama kali menjenguk, artis dan penyiar radio Rico Ceper mengaku sedih melihat kondisi sahabatnya, Julia Perez atau Jupe. Terbaring lemah di tempat tidur pasien Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, Rico mengaku hampir tak kuasa menahan tangis.

" Tadi pas saya datang dia lagi istirahat. Sedih sih, hampir nangis. Malah mau nangis guenya ngelihat. Jupe kayak begitu," kata Rico Ceper saat di RSCM, Jakarta Pusat, Jumat 21 April 2017.

Rico memastikan kondisi Jupe kini sudah jauh lebih baik. Tidak seperti kabar yang menyebutkan Jupe sempat tidak sadarkan diri.

Netizen Rela Antre Donorkan Darah untuk Julia Perez

Rico cukup beruntung saat membesuk Jupe. Kala disebutkan namanya di depan Jupe, pelantun belah duren itu...

 

1 dari 3 halaman

Hanya Respon dengan Mata

Hanya Respon dengan Mata © Dream

Saat menjenguk, lanjut Rico, Jupe bisa meresponnya meski hanya lewat reaksi matanya.

" Tapi artinya memang ya bersyukur tadi saya lagi ngomong sama Diana, asistennya, ada keluarganya juga. Tiba-tiba Jupenya agak kebangun sedikit kemudian matanya buka sedikit," katanya.

" Kemudian disampaikan sama Mbak Diana dan saya juga manggil, 'Jupe, Ceper nih Ceper,' gitu. Terus dia buka (mata) makin gede," imbuhnya.

Melihat Jupe yang hanya bisa merespon lewat matanya, pemilik nama M. Rinko Safinka tak kuasa menahan rasa sedihnya. Dia hanya bisa mendoakan Jupe agar cepat sembuh.

" Doa saya semoga diangkat semua penyakitnya. Jupe bisa beraktivas lagi. Mana tau namanya ujian dan cobaan. Sebagai sahabat datang support doa mumpung masih ada waktu. Doain semoga Jupe lebih baik dari sebelumnya," ucapnya.

2 dari 3 halaman

Jupe Terbaring Pasrah Saat Dipandu Berdzikir

Jupe Terbaring Pasrah Saat Dipandu Berdzikir © Dream

Dream - Julia Perez berdzikir untuk menyeimbangkan diri, melawan penyakit kanker serviks yang bersarang di tubuhnya. Kepasrahan Jupe kepada Allah SWT begitu kuat ketika ia dzikir dengan dipandu seorang ustaz.

Dzikir itu diunggah Jupe di Instagram Story miliknya, Rabu kemarin. Jupe sempat mendapatkan penjelasan dari sang ustaz tentang keseimbangan diri, lalu diminta untuk melakukan dzikir.

" Dzikir apa itu," tanya Jupe dengan suara pelan.

Jupe Dzikir

" Subhanallah," jawab ustaz.

Dengan penuh kekhusukan, kata-kata dzikir itu keluar dari mulut Jupe.
" Subhanallah walhamdulillah wala ilaha illallah wallahu akbar" .

Kondisi Jupe

Diketahui, kondisi Jupe sangat menyita perhatian. Beberapa rekannya sesama artis ramai-ramai membesuk Jupe di RSCM, Jakarta. Mereka memberikan semangat kepada pelantun 'Belah Duren' itu.

 

A post shared by Juliaperez (@juliaperrezz) on 

Meski tengah terbaring sakit, Jupe terbilang masih aktif di sosial media. Ia terus memberikan kabar mengenai kondisinya. Kita doakan semoga Jupe kembali sehat. Amin.

(Sah/ Laporan: Gladys Velonia)

3 dari 3 halaman

Sempat Diisukan Meninggal

Sempat Diisukan Meninggal © Dream

Dream - Lama terbaring sakit untuk perawatan kanker yang diidapnya, pedangdut Julia Perez mendapat kabar tak sedap. Mantan istri Gaston Castano ini dikabarkan telah meninggal dunia. 

Asisten Jupe, Diana, membantah kabar bohong tersebut dan memastikan pelantun lagu Belah Duren itu dalam kondisi baik-baik saja. 

" Enggak lah, baik-baik saja Jupe," kata Diana saat dihubungi awak media, belum lama ini.

jupe

Menurut Diana, kabar meninggalnya artis yang tenar dengan sebutan Jupe ini sudah didengar langsung oleh Jupe dan keluarga besarnya.

" Dengarlah cuma kita sudah biasa dengar kabar kayak gitu. Mudah-mudahan saja cepat sembuh," ucapnya.

 

Beri Komentar