3 Pesohor yang Meninggal Dunia Setelah Nongol di Kanal Youtube Denny Sumargo

Reporter : Nur Ulfa
Sabtu, 18 Desember 2021 09:01
3 Pesohor yang Meninggal Dunia Setelah Nongol di Kanal Youtube Denny Sumargo
Denny kasih balasan yang cukup menohok

Dream - Denny Sumargo ikut berduka atas meninggalnya selebgram Laura Anna. Mantan pebasket nasional ini cukup kaget mendengar berita duka itu karena semalam sebelumnya baru bertemu dengan gadis yang bernama lengkap Edelyn Laura Anna itu.

Pertemuan Denny dan Laura untuk membuat konten bersama yang saat ini belum tayang karena masih dalam proses editing.

Reaksi Denny yang terkejut saat mendengar kabar duka itu terekam saat dia menjadi bintang tamu untuk sebuah platform e-Commerce. Denny juga sempat heran dengan banyaknya artis yang mendadak meninggal setelah menjadi bintang tamu di konten Youtubenya. 

Keheranan Denny ini malah dijadikan bahan oleh seorang netizen yang melontarkan komentar tak pantas.

" Semoga abis ini yg modar denny sumargo," kata akun @alan09892662.

densu

Komentar netizen itu diketahui Denny dari salah seorang temannya yang kemudian diunggahnya ke layar stories Instagram. Bukannya marah dengan pernyataan itu, Denny malah memberikan tanggapan yang tak kalah mengejutkan.

" Temen gue barusan ngirimin ss-an berita ini. Kalau gue bisa gantiin. Gue yang pergi duluan, nggak apa kok," kata Denny di insta stories.

(Baca: Denny Sumargo Melongo Pertama Kali Dengar Laura Anna Meninggal: `Ada Apa dengan Konten Gue`)

Dari penelusuran Dream, memang ada tiga artis yang meninggal dunia tak lama setelah diundang Denny Sumargo di kanal youtubenya. Siapa saja mereka? Ini daftarnya

Laura Anna, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah serta Mbak Yu.

1 dari 5 halaman

Mbak You

mbak

Mbak You meninggal dunia pada 1 Juli 2021, dia meninggal akibat asam lambung dan juga asma akut serta diabetes.

Sebelum meninggal dunia, Mbak You pernah menjadi bintang tamu dalam podcast Denny pada 13 Januari 2021.

 

2 dari 5 halaman

Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah

panesa

Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal dunia pada 4 November 2021 akibat kecelakaan mobil di Tol Jombang, Jawa Timur.

Sebelum mereka berdua meninggal dunia, Vanessa dan Bibi Ardiansyah pernah menjadi bintang tamu di podcast Denny Sumargo pada 26 Juli 2021.

3 dari 5 halaman

Laura Anna

den

Laura Anna merupakan bintang tamu di acara Denny Sumargo yang membuat suami Olivia Allan sangat syok.

Bagaimana tidak, Laura meninggal pada 15 Desember 2021 pagi, padahal di 14 Deseember 2021, Laura dan Denny masih membuat konten youtube. Denny bahkan sempat menggendong Laura sampai ke mobil.

4 dari 5 halaman

5 dari 5 halaman

Beri Komentar