Al Ghazali
Dream - Al Ghazali baru-baru ini bertemu dengan Ghozali yang viral karena menjual fotonya sebagai NFT. Momen pertemuan mereka ini pun diabadikan putra sulung Ahmad Dhani di Instagram.
Dalam foto itu Al Ghazali dan Ghozali tampak sama-sama tidak berekspresi. Mereka hanya menatap tajam ke arah kamera. " Al Ghozali," tulis Al dalam unggahannya.
Tak hanya namanya saja yang mirip, di foto tersebut, penampilan keduanya hampir serupa. Al Ghazali tampil kasual mengenakan t-shirt putih dan celana jeans, sedangkan Ghozali tampil mengenakan t-shirt abu-abu dan celana panjang hitam.
Unggahan Al langsung diserbu netizen, termasuk Maia Estianty. Mantan istri Ahmad Dhani itu hanya tertawa melihat pose anaknya bersama Ghozali.
" Hahahahhaha," kata Maia Estianty.
Sementara itu, netizen lain malah menggoda Maia yang memiliki anak kembar karena foto ini.
" Nambah anak kembar," kata akun Van.
" Anak kembar bunda yang sudah lama terpisah," kata akun r_yaz96.
" Ekspresi wajah sama-sama cuek bun," kata akun dina.yeppeoyo97.
Dream - Al Ghazali mengaku tengah mempersiapkan pernikahan dengan Alyssa Daguise. Putra sulung Ahmad Dhani itu memang santer dikabarkan akan menikah dalam waktu dekat.
" Betul (sedang mempersiapkan pernikahan)," ujar Al Ghazali dalam tayangan Brownis.
Bahkan bukan hanya Al, sang adik, Dul Jaelani juga sedang mempersiapkan pernikahan dengan Tissa Biani. Dia bahkan menyebut Dul lebih ngebet untuk menikah. " Mungkin Dul duluan," ujarnya.
Putra sulung Maia Estianty ini tidak masalah jika pernikahannya didahului oleh sang adik. Bagi dia, yang penting adiknya bahagia. " Dilangkhin enggak apa-apa sih asal Dul bahagia," tuturnya.
Al juga tak masalah jika nanti pernikahannya digelar bersamaan dengan Dul. Sebab saat ia masih kecil acara sunatan kakak beradik ini digelar bersama.
" Kita dulu sunat massal, nikah juga massal nanti," celetuk Al.
Dream - Al Ghazali tidak kaget dengan kabar yang menyebutnya tekah menikah siri dengan Alyssa Daguise. Putra sulung Maia Estianty itu mengatakan bahwa gosip nikah siri sebenarnya sudah lama.
" Enggak kaget sebenarnya itu berita (nikah siri) udah lama banget," kata Al Ghazali dikutip dari Intens Investigasi, Jumat 13 Mei 2022.
Al mengaku sempat sharing tentang pernikahan siri. Namun videonya itu dipotong, sehingga kabar pernikahan siri dengan Alyssa mencuat.
" Jadi kita lagi ngomongin nikah siri kan lebih baik nikah siri, nikah siri jadi kita lagi sharing aja tiba-tiba video itu ada yang motong. Jadi kita disangka nikah siri padahal enggak belum," kata Al.
Foto: Intens Investigasi
" Kalau misalnya nikah pasti nanti aku kabarin kok," imbuh Al tersenyum.
Pria bernama lengkap Ahmad Al Ghazali Kohler ini memiliki target menikah usia 25 tahun.
Ia ingin memiliki lebih banyak waktu dengan anak-anaknya.
" Pengen punya anak cepat. Kalau nikah umur 30, 40an keknya jauh banget, nggak ada waktu untuk anak," tutur Al.
Sumber: youtube.com
Advertisement
Keseruan DIY Mirror Clay Bareng GENDES di Campus Beauty Fair
Romantis Berujung Nangis Bareng, El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss
Pemicu Stroke Mendadak, Kondisi Mematikan yang Datang Tanpa Disadari
Foto Nisya Ahmad Kecil Mirip Banget Lily, Netizen: Memang Sudah Takdir
Jepang Butuh 400 Ribu Tenaga Kerja Tiap Tahun, Peluang Pekerja Migran Makin Besar
Penasaran Suasana Kuliah, Kakek 60 Tahun Wujudkan Impian Jadi Mahasiswa
Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5
Berawal Dangdut Keliling, Ini Sumber Penghasilan Ayu Ting Ting yang Kini Jadi Artis Tajir
Diet Telur yang Benar Efektif Turunkan Berat Badan, Pastikan Perhatikan Hal Ini
Keseruan DIY Mirror Clay Bareng GENDES di Campus Beauty Fair
Romantis Berujung Nangis Bareng, El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss
Pemicu Stroke Mendadak, Kondisi Mematikan yang Datang Tanpa Disadari