Berhijab, Terry Putri: Ini Bahagiaku

Reporter : Kusmiyati
Kamis, 28 Mei 2015 10:47
Berhijab, Terry Putri: Ini Bahagiaku
Mmeutuskan untuk berhijab, artis cantik Terry Putri mengaku tidak takut kehilangan pekerjaannya. Terry juga mengatakan tidak ada kekhawatiran dan keraguan tentang perubahaannya.

Dream - Belum lama ini artis cantik Terry Putri tampil berbeda di akun instagram miliknya. Di akun @terryputri, wanita kelahiran 1 Desember 1979 ini mencurahkan isi hatinya terkait keputusannya berhijab.

" Ingin semakin sadar, bukan sekedar tahu. Ingin mendapatkan kebahagiaan, bukan kesenangan. Semua itu dalam genggaman, modalnya? taat dan berperilaku selaras Al Quran,"  tulis Terry. 

" Ini bahagiaku dan tidak memaksa smuanya untuk mengerti aku. Inilah hasil 'tafakur', karena tujuanku adalah mendapatkan dunia bahagia dan akhirat surga, amin Ya Rabb."  

Terry juga mengaku tidak takut kehilangan kontrak kerjanya. Presenter spesialis olahraga itu akan terus berikhtiar, bekerja sesuai dengan ketaatan penampilan.

" Kontrak hidup adalah dengan Allah, ada janji diucapkan pada saat roh ini dipindahkan ke-alam janin," ujar Terry.

Bagi Terry, hidup di alam dunia untuk beribadah pada Sang Pencipta. " Allah Maha Kuasa yang tidak akan ingkar akan janji-Nya. Apabila taat kepada-Ku, niscaya tidak ada kekawatiran & bersedih-hati,"  kata Terry. (Ism) 

Beri Komentar