Foto: Instagram.com/maemunah_mansur
Dream - Anak merupakan sumber kebahagiaan dalam hidup. Keberadaanya di hati tak tergantikan oleh kekayaan dunia seberapapun besarnya.
Terlebih jika memiliki anak yang berbakti dan juga soleh. Lengkap sudah kebahagiaan orangtuanya.
Mungkin hal ini juga yang tengah dirasakan oleh pasangan ustaz kondang Yusuf Mansyur dan sang istri, Siti Maemunah.
Menjalin mahligai rumah tangga sejak tahun 2000, Ustaz YM dan istri telah dikaruniai 5 anak.
Semua anak Yusuf Mansur dididik dengan penuh nilai-nilai agama. Bahkan anak sulungnya, Wirda Mansur disebut sudah menjadi Hafiz Quran pada usia yang masih muda.
Selain itu Yusuf Mansyur dan istri juga tak pernah lupa memprioritaskan waktu bersama anak-anak, di tengah kesibukannya yang padat.
Terlihat di media sosial beberapa momen saat keluarga ini terlihat begitu kompak. Termasuk saat anak-anak memberikan kejutan ulang tahun untuk ibunda tercinta.
Beberapa waktu lalu Siti Maemunah berulangtahun yang ke-34.
Wirda dan adik-adiknya pun kompak menyanyikan lagu 'Ummi' saat ayah dan ibunya pulang. Hal ini lantas membuat Yusuf Mansur dan sang istri menangis haru.
" Kemarin, pas pulang, dikejutkan oleh anak2 yg nyanyiin lagu ummi.
Yaaa Allah... Nangis banget saya. Haru punya anak2 yg hebat2. Haru punya istri yg maasyaaAllah. Sementara sayanya blm jd suami dan ayah yg baik. .
Maafin Papah ya Mamah dan anak2... Maafin. Dari ujung rambut, sampe ujung kepala, Papah minta maaf.
Met milad. @maemunah_mansur. Segala doa trbaik u/ engkau wahai istriku. Semoga Allah trs mengirimkan malaikat2 yg dengan dan dari sayapnya malaikat2 itu, bercucuran rahmat, karunia, keberkahan, dan keselamatan dari Allah," tulis Yusuf Mansur.
Lihat postingan ini di Instagram
Video unggahan Yusuf Mansur itu pun lantas dibanjiri komentar warganet. Tak jarang warganet yang dibuat terharu dan menangis melihat video itu.
" Aamiin ya Allah ....terharu jd ikut nangis," tulis @niaamandakurnia.
" Barokalloh fi umrik ya ummi maemunah.... Masya Alloh nangis aku," ujar @asyiahpaytren.
" Aku juga nangis liatnya," kata @riftaayukurmala.
(Instagram.com/yusufmansurnew)
Advertisement
Tak Cuma Soto Banjar, Ini 5 Kuliner Khas Palangkaraya yang Wajib Dicicipi

Rumah Ini Pakai 1.000 Baterai Laptop untuk Sumber Listrik Selama 8 Tahun

Komunitas RAMAH Jadi Simbol Gerakan Anak Muda Aceh

Awas Jangan Salah Gate! 4 Maskapai Penerbangan Sudah Pindah ke Terminal 1B Bandara Soekarno-Hatta

Tegas! Universitas di Korsel Tolak Calon Mahasiswa dengan Catatan Kekerasan di Sekolah


Tak Cuma Soto Banjar, Ini 5 Kuliner Khas Palangkaraya yang Wajib Dicicipi
Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics

Kisah Raihan Jouzu, Siswa SMP Ciptakan Bikin Spidol dari Kulit Bawang Putih

12 Rekomendasi Wisata Alam di Aceh yang Bisa Jadi Wish List Liburan Akhir Tahun

Mengenal Komunitas Masyarakat Adat Seberuang di Kalbar: Punya Hutan Terlarang, Jengkolnya Primadona

Membedah Desa Wisata Pemuteran Bali, Destinasi Tenang yang Cocok Buat Liburan Keluarga Akhir Tahun

Mengenal Komunitas Masyarakat Adat Seberuang di Kalbar: Punya Hutan Terlarang, Jengkolnya Primadona

12 Rekomendasi Wisata Alam di Aceh yang Bisa Jadi Wish List Liburan Akhir Tahun