Dream - Aktor Fedi Nuril selalu sukses berperan sebagai pria yang diperebutkan banyak wanita dalam film. Tak heran, banyak orang menyebut Fedi sebagai aktor spesialis poligami.
Meski demikian, pelakon yang membintangi film Ayat Ayat Cinta dan Surga yang Tak Dirindukan ini tak mempermasalahkan cap yang diberikan masyarakat itu.
" Dicap aktor poligami, itu sudah dari dulu. Mungkin mereka lebih senang lihat saya seperti itu (poligami)," kata Fedi di Jakarta, Senin 8 Mei 2017.
Fedi mengaku teman-temannya memang kerap memperingatkannya tentang karakter poligami yang sering dimainkannya. Dia juga sempat digoda teman-temannya agar tak membawa karakter yang diperankan itu ke dalam kehidupan nyata.
" Sering dikomporin sama teman-teman, hati-hati main poligami terus," kata dia.
Menanggapi candaan rekan artis tersebut, Fedi mengaku karakter sebagai pria berpoligami tak akan pernah diwujudkannya dalam kehidupan nyata.
" Poligami hanya akting untuk menjelaskan pesan ke penonton dan membentuk chemistry-nya," tutur ayah satu anak itu.(Sah)
Advertisement
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Throwback Serunya Dream Day Ramadan Fest bersama Royale Parfume Series by SoKlin Hijab
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Ada Mobil Listrik di Konser Remember November Vol.3 - Yokjakarta
75 Ucapan Hari Santri Nasional 2025 yang Penuh Makna dan Bisa Jadi Caption Media Sosial
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal