Ferry Irawan Dan Venna Melinda
Dream - Venna Melinda sempat mengira sedang mengandung karena alat tes kehamilan yang dia gunakan menunjukkan garis dua. Namun, saat diperiksa ke dokter, istri Ferry Irawan tersebut ternyata dinyatakan tidak dalam kondisi hamil.
Ferry Irawan pun langsung menangis karena sedih ternyata dua garis di testpack Venna Melinda bukan menandakan kehamilan. " Malamnya kami ke dokter, pas USG kata dokter, 'kok enggak ada kehamilan pak?'. Nangis dia (Ferry Irawan)," ujar Venna Melinda dalam tayangan Pagi-Pagi Ambyar.
Ferry memang mengaku sangat ingin punya anak. Maklum, aktor 45 tahun tersebut belum punya anak dari pernikahan pertamanya.
" Karena aku memang mau punya anak kan," imbuh Ferry.
Venna sudah memberikan pengertian pada Ferry bahwa di usianya ke-50, dia sudah menopause sehingga tidak bisa hamil lagi.
" Aku tuh sebetulnya sudah 50 tahun, jadi aku udah bilang Bi (panggilan Venna ke Ferry) kalau punya anak itu hanya keajaiban," tutur Venna.
Tetapi Ferry tetap berharap sang istri hamil karena saat diperiska ke dokter, kondisi rahim Venna baik.
" Karena waktu itu kata dokter dia kan (rahim dan telur) masih bagus," ungkap Ferry.
Belum genap sebulan pernikahannya dengan Ferry Irawan, Venna Melinda menjual apartemennya.
Kabar ini diketahui dari unggahan foto dan video suaminya Ferry Irawan di feed akun instagramnya. Ferry menunjukkan sudut demi sudut apartemen milik Venna Melinda.
Apartemen yang berlokasi di kawasan Kemang Jakarta Selatan ini ditawarkan dengan harga Rp4 miliar. Ferry juga menjelaskan luas dari apartemen tersebut.
" Bismillahirrahmanirrahim 🤲🏻,,Apartemen Nirvana, luas 189 m2,3 kamar, 3 kamar mandi , view bagus, private lift, lokasi sangat strategis," tulis Ferry pada caption video dikutip Dream, Minggu 3 April 2022.
Selain itu, Ferry juga menjelaskan fasilitas yang ada di lokasi apartemen milik ibu Verrel Bramasta ini.
" Fasilitas kolam renang olympic, gym, sauna , playground, service area, harga 4 M nett By owner," tuturnya.
Sontak pengumuman iklan jual aparteman milik Venna Melinda tersebut langsung ramai dikomentari warganet.
Foto: @ferryirawanofficial
Banyak yang kaget dan penasaran alasan Venna menjual apartemenya. Sebab Venna dan Ferry baru saja menikah pada 7 Maret 2022 lalu.
" Knp dijual," tulis akun @ikerestukurniawati.
" Waduh..sudah mulai jual menjual nihh," tulis akun @megaria.susanti.
" Kenapa di jual mama vena papi feri mau pindah ke bali iya," kata akun @dewisanti113.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib