Shandy Aulia Dan Putrinya, Foto : Instagram @shandyaulia
Dream - Ibu mana yang tak sedih anaknya dihina. Semua orangtua pasti tidak akan terima anak mereka menjadi bahan bully oleh netizen.
Termasuk Shandy Aulia yang harus meladeni netizen penghina putrinya, Claire Herbowo. Bukan sekali, putri Shandy Aulia memang beberapa kali menjadi cibiran.
Kali ini, ada akun netizen yang menyebut bocah berusia setahun itu berbadan kurus dan berambut tipis alias botak.
Tapi lihatlah balasan Shandy Aulia atas semua ejekan itu. Pemain film Eiffel i'm in Love ini tidak marah, melainkan memberikan jawaban bijak.
" Saya amat bersyukur dengan anak saya yang sempurna dan tidak kurang suatu apapun. Pemberian Tuhan yang sangat cantik dan sempurna di hidup saya," balas Shandy.
Istri David Herbowo ini juga memberikan pesan kepada netizen itu untuk tidak melontarkan kata hinaan lagi untuk putrinya.
" Saya juga tidak meminta anda untuk memuji anak saya. Tapi kalau anda bisa jangan juga menghina sesama manusia. saya mengerti mungkin anda sudah sangat sempurna dan cantik. Taoi ada baiknya perilaku anda juga cantik," ucapnya.
Dream - Shandy Aulia kerap menjadi bahan cibiran netizen karena sering berpenampilan terbuka. Salah seorang netizen pun penasaran dan bertanya kepada Shandy kenapa ibu satu anak ini sering berpenampilan seksi.
" Kenapa selalu pakaian terbuka kakak, semoga segera dapat dihadayah," kata seorang netizen.
Dengan tegas istri David Herbowo ini menjelaskan bahwa selama ini sudah berpakaian sesuai dengan tempatnya.
" Karena cara berpakaian itu mutlak pilihan setiap pribadi selama sesuai dengan tempatnya," katanya.
View this post on Instagram
Lagipula katanya selama ini dia tidak pernah merugikan siapapun dalam urusan berbusana.
" Setiap manusia di dunia diciptakan memiliki FREE WILL dalam hidupnya. Selama tidak merugikan orang lain," jawabnya.
Pemain film Eiffel I'm in Love ini bahkan memberikan pesan menohok kepada netizen itu.
" Semoga kamu juga segera diberikan hidayah supaya dapat menerima perbedaan dan menghargai," imbuhnya.
Dream - Shandy Aulia jarang muncul di layar kaca usai dipersunting oleh David Herbowo. Tetapi ibu satu anak itu tetap eksis membagikan rutinitasnya ke laman Instagram.
Aktris 33 tahun itu tengah menikmati peran sebagai ibu. Ia kerap mengabadikan momen ketika sedang mengurus anak. Resmi jadi ibu, tak banyak yang berubah dari penampilan Shandy Aulia.
Pemain film 'Eiffel I'm in Love' itu masih terlihat memesona bak anak muda. Ia bahkan memiliki tubuh idaman para wanita. Terutama ketika sedang berpose memamerkan bodygoals.
Dalam potret yang belum lama dibagikan, Shandy Aulia tampil memikat dengan korset berwarna nude. Baju pelangsing tubuh itu membalut tubuhnya yang langsing.
Semakin elegan, Shandy mengenakan outer dari bahan kain tille transparan. Ia membiarkan rambutnya yang ikal tergerai mencapai bahu.
Tubuh langsing dan kulit mulusnya sontak menjadi sorotan. Warganet dibuat iri oleh kecantikan Shandy Aulia yang masih terlihat bak gadis ABG.
" Udah emak2 tpi masih kayak gadis aku kan jadi insekyur gituloh," komentar @bluesky.light
" Momy claire body goals bgtt," kata @ayrazshea_ramsy_arsyad
" Idolaaa," ucap @sa.tria1801
Dream - Dikenal sebagai artis yang dekat dengan buah hatinya, penampilan Shandy Aulia tak lepas dari kesan glamor. Ibu satu anak ini selalu tampil mengenakan outfit berkelas.
Gaya busana Shandy identik dengan kesan feminin dan elegan. Terutama setelah menjadi ibu, ia tetap terlihat modis dengan padu padan outfit cantik.
Wanita 33 tahun itu tak pernah absen mengunggah potret manisnya ketika sedang momong si kecil. Unggahannya baru-baru ini berhasil bikin gemas warganet.
" Peek a boo! @missclaireherbowo Mumpung @missclaireherbowo masih pasrah," tulis Shandy di Instagram.
Pemain film 'Eiffel I'm in Love' tampil feminin memakai mini dress bercorak floral. Nuansa monokrom memberi kesan fresh pada artis kelahiran 1987 itu.
Shandy Aulia juga memakai bandana untuk mempermanis penampilan. Tak lupa dengan totebag cantik berukuran besar yang dipakainya untuk menampung si kecil.
Tas yang digunakan Shandy juga tidak sembarangan. Ia memasukkan sang putri ke dalam tas Christian Dior Small Tote Pink Multicolor Toile De Jouy Embroidery.
Foto: Dior
Menilik situs resmi Dior, totebag berwarna baby pink itu dibanderol mencapai US$3,000 atau setara Rp43,9 juta. Warganet langsung menyoroti aksi mereka.
" Miss Claire nampaknya serius masuk ke dalam tas gak pake senyum...senyummu mana sweety," ujar @999primadona
" pewe Makanya s adik @missclaireherbowo diem ajeh d dalam tas..." balas @dewi.ayu.kp
" emaknya usil bgt ya Claire," komentar @laydy711
" Lucu banget masyaa Allah," kata @hotim2405
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib