Julia Perez.
Dream - Julia Perez atau biasa disapa Jupe membenarkan jika hubungan kedua sahabatnya, Ayu Ting Ting dan Jessica Iskandar sempat ada masalah. Hanya saja ia tidak mengetahui akar masalah diantara keduanya.
" Iya, sempat memanas. Gara-gara apalah tapi jangan dipanas-panasin. Perasaan hidup gue gak pernah nyindir-nyindir siapa-siapa tapi dianggap disindir," kata Jupe ditemui di Kawasan Tendean Jakarta Selatan, Jumat 12 Agustus 2016.
Jupe berpesan, baik Jessica maupun Ayu harusnya mempelajari dahulu ada trik-trik saat akan menayakan permasalahan yang tengah dialami.
" Itu harus ditanyakan saat off air. Kalau ditanya on air itu beda," pungkasnya.
Hal inilah, lanjut Jupe, yang mungkin menyebabkan salah satu pihak tak terima dengan pertanyaan pihak lain. " Aku satuin mungkin emosional. Akhirnya terulang kembali," sambungnya.
Jupe berharap kedua sahabatnya itu bisa menyelesaikan permasalahan yang dihadapi tanpa mendiamkannya. Setiap artis, ujarnya, dinilai berdasarkan karakter yang melekat dalam dirinya.
" Ini gak bisa didiamkan aja. Harus punya karakter. Artis yang dinilai karakternya. Itu yang paling penting buat saya," tuturnya.