Sule Dan Rizky Febian (foto : Muhammad Akrom Sukarya/Kapanlagi.com)
Dream - Keempat anak Sule akhirnya menerima perceraian orangtua mereka. Mulanya, mereka tidak setuju dengan perpisahan itu, terutama si sulung, Rizky Febian.
" Anak-anaknya kan sudah mengerti. Mereka menyadari bahwa ayahnya sudah berjuang ternyata ibunya yang enggak mau. Nah publik udah tahu, masyarakat bisa menilai," kata kuaa hukum Sule, Dose Hudaya, saat dihubungi, Kamis 9 Agustus 2018.
Menurut Dose, selama ini Sule berusaaha mempertahakan rumah tangganya demi kebahagian keempat anaknya. Namun ternyata Lina sudah menutup hatinya untuk komedian itu.
" Sule kan berusaha mempertahankan rumah tangga kan demi anak," ucapnya.
© Dream
Sule berharap mendapat hak asuh keempat anaknya. Terlebih memang selama ini keempat anak Sule memang sudah tinggal bersamanya.
" Soalnya kan seandainya orangtua berpisah yang penting anak-anak mah ngumpul. Kan selama ini juga terbiasa sama Sule," tuturnya.