Ilustrasi
Dream - Kepergian Julia Perez tentu menjadi duka mendalam bagi sanak saudra, sahabat dan para fans. Setelah lima bulan berjuang melawan kanker serviks, Jupe, sapaannya, menghembuskan napas terakhirnya pada Sabtu 10 Juni 2017 di RSCM Jakarta.
Meski sudah dua hari meninggal, pembicaraan soal sosol wanita pemilik nama lengkap Yuli Rachmawati itu masih terus diperbincangkan di akun media soal. Salah satunya adalah pernyataan rekan Jupe yang menyebut mendiang terlihat terlihat tersenyum saat menjemput ajal.
Kini rasa penasaran publik terhadap foto terakhir jasad almarhumah sedikit terobati. Foto terakhir Jupe diunggah oleh akun fans Jupe, Jupenizer VIP.
Pada foto itu, wajah jenazah mantan istri Gaston Castano itu memang terlihat tengah tersenyum saat dikafani sebelum akhirnya dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Jakarta Timur.
" Senyuman terakhir mamita, cantik banget, i love you so much mamita," tulis akun @jupenizervip melengkapi ungghan foto diakses Dream, Senin 12 Juni 2017.
Lebih dari 97 orang yang memberikan like pada foto Julia perez dari 50 ribu pengikutnya. Unggahan foto Jupe pun ramai dikomentari oleh warganet. Kebanyakan dari mereka takjub dan mendoakan wanita yang meninggal pada usia 36 tahun itu.
" Subhanallah., almarhumah mukanya tersenyum pertanda akan menjadi penghuni syurga," tulis akun @a2n_anakseribusungai.
@tsanianaily " Semoga aja kak jupe ditempatkan di sisi ALLAH SWT" .
" Khusnul khotimah ka jupe," tulis akun @triyatini21.
Dream - Sudah dua hari Julia Perez meninggal dunia, namun makamnya yang berada di Pondok Rango Jakarta Timur belum sepi didatangi pelayat.
Seperti yang terjadi pada Minggu sore ini, masih banyak warga yang berdatangan untuk melihat tempat peristirahatan Jupe untuk yang terakhir kalinya.
Banyak yang datang untuk mendoakan Jupe Seperti yang dilakukan Ibu Umiyati asal Ciracas yang sengaja datang kesini karena untuk mendoakan Jupe.
" Saya ingin mendoakan Jupe karena orangnya baik, sama yang ga punya dia mau bantu," kata Umiyati saat di Pondok Rangon, Jakarta Timur, Minggu, 10 Juni 2017.
Padahal Umiyati ini mengaku jika dia tak mengenal sosok Jupe, dia hanya melihat kepribadian Jupe baik hanya lewat tayangan televisi.
" Saya ga kenal, cuma saya lihat dia di televisi baik," tambahnya.
Dream - Berjuang hampir satu tahun melawan kanker serviks stadium empat yang diidapnya. Akhirnya Julia Perez menghembuskan napas terakhirnya pada Minggu, 10 Juni 2017 pukul 11.12 WIB di RSCM, Jakarta Pusat.
Nia Anggia adik Jupe yang selalu menemani Jupe pun akhirnya menceritakan bagaimana detik-detik terakhir Jupe menghembuskan nafas terakhirnya.
" Kronologisnya itu pagi-pagi aku masih ngobrol biasa. Masih enak diajak ngomong. Aku tanya hai bagaimana. Dia yang lemas tapi (bilang) baik. Dia masih jawab gitu," kata Nia Anggia saat di rumah duka di Raffles Hills, Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu, 10 Juni 2017.
Melihat kondisi Jupe yang membaik, Nia pun akhirnya bergegas pergi untuk membelikan kado untuk anak Ruben, yang pada sabtu sore hari itu akan merayakan ulang tahun.
" Aku sudah siap mau pergi. Aku sengaja nggak izin sama dia (Jupe). Nggak mau ganggu dia. Aku pikir kan tidur. Jadi aku bilang 'Mah pergi dulu ya sebentar mau beli kado untuk Thalia'," katanya.
Namun tak berselang lama, Nia mendapat telepon dari ibunya Sri Wulansih jika Jupe keadaannya sudah sangat kritis.
" Pas sampai rumah sakit ternyata dia lagi dibantu jantungnya lagi tindakan. Dokter semua sudah ramai di situ. Aku disuruh berdoa, diminta bantu (bisik) ke kupingnya supaya bangun," lanjutnya.
Nia pun sudah berusaha mungkin untuk membangunkan Jupe dari tidurnya. Namun Jupe pun tak ada reaksi dan sampai dokter megatakan jika Jupe sudah tak ada dan meminta pihak keluarga untuk mengikhlaskan kepergiannya.
" Aku baca Lailahailallah, Yuli bangun tapi nggak bangun-bangun. Dokter terus berapa kali mompa nggak berhasil juga. Aku bilang dokter please sekali lagi tolong, ini nggak mungkin. Sekali lagi dokter pompa jantungnya. Siapa tahu sekali ini dia bangun. Tapi nggak bangun-bangun juga," ujarnya.
Advertisement
Nyaris Rp1 Miliar! Harga Cincin Lamaran Syifa Hadju dari El Rumi
Potret Atraksi Prajurit dalam HUT ke-80 TNI di Monas
Hingga Senin Pagi, Korban Tewas Ambruknya Ponpes Al Khoziny Mencapai 67 Jiwa
Cerita Penjaga Cilik, Pesta Klub Dongeng 2025 yang Rayakan Imajinasi dan Harapan Anak Indonesia
5 Olahraga untuk Bentuk Tubuh Ideal Pria
Serunya Pengalaman Festival Musik yang Jadi Jembatan ke Generasi Muda
Jepang Butuh 400 Ribu Tenaga Kerja Tiap Tahun, Peluang Pekerja Migran Makin Besar
Ultah ke-3, Finally Found You! Rilis The Ultimate Concentrates
Foto Nisya Ahmad Kecil Mirip Banget Lily, Netizen: Memang Sudah Takdir
Nyaris Rp1 Miliar! Harga Cincin Lamaran Syifa Hadju dari El Rumi
Erica Carlina Dilamar DJ Bravy di Atas Panggung, Auto Banjir Ucapan Selamat