Resign, Mantan Asisten Bongkar Sifat Asli Ashanty

Reporter : Nur Ulfa
Selasa, 20 Agustus 2019 15:23
Resign, Mantan Asisten Bongkar Sifat Asli Ashanty
Simak penuturan Resiah Halim

Dream - Ashanty dikenal sebagai sosok yang baik oleh orang-orang di sekitarnya. Kali ini, mantan asisten rumah tangganya, Resia Halim, menuturkan sifat asli istri Anang Hermansyah tersebut.

" Aku banyak banget belajar dari bunda, bunda bukan hanya sekedar big boss tapi lebih dari itu," tulis Resia di akun Instagram @resiahalim. 

Resia bahkan punya hubungan sangat dekat dengan Ashanty, bukan sekedar bos dan anak buah. Dia kerap curhat, menyampaikan isi hati kepada Ashanty. " Jadi mama kedua buat aku," tambah Reisa.

 
 
 
View this post on Instagram

Buat kalian yang selama ini banyak bgt tanya “ kak gmn caranya bisa kerja sm bunda ? Kok bisa ?” Yuk dengerin curhat aku, here we go!! Γ°Ÿ˜‰ Semua berkat @din_siro , karna dia yang pertama kali random whatsapp aku, padahal kita ga saling kenal, aku pikir dia cuma modus modusan mau kenalan jadi aku ga tanggepin Γ°Ÿ˜œ tapi dia terus terusan tawarin aku kerja buat jd sekretaris. Dia blm kasih tau untuk sekretaris apa, smp akhirnya dia sebut untuk jadi Personal Assistant Mas Anang dan Bunda Ashanty. Awalnya aku gak percaya, why oh why harus aku ? Aku bukan dr kalangan orang terkenal, cuma lulusan S1 Ekonomi dan nothing special. Kata dhika, dia percaya aku bisa dan cocok. Akhirnya aku pun datang ke rumah bunda untuk interview, di sofa coklat rumahnya langsung ketemu bunda dan ada mas anang yg lagi sibuk sama cameranya hehe. Setelah interview, besoknya dpt kabar aku diterima dan aku memulai kerja setelah menyelesaikan Tugas Akhir sebagai mahasiswa, begitu singkat ceritanya. Dari aku lulus kuliah, smp skrg ga kerasa bangetttt aku udah 3 tahun disini, kerja serasa ga kerja karna banyak jalan2nya, cape dong kesana kesini ? Pasti cape, gak ada kerjaan yang gak cape. Dulu, awal kerja aku masuk cuma ada 4 orang disini, Mas Teguh, mas @harismaulanaakbar , mba @vidayahya dan mba sifa. Tapi sekarang karyawannya sudah sebanyak ini Γ’Β€Γ―ΒΈ Aku banyak bangetttt belajar dari bunda. Bunda gak cuma sekedar “ my big boss” tapi lebih dari itu, bisa jadi tmn curhat dan jadi mama kedua buat aku Γ°Ÿ˜Š Berat banget rasanya, berkali kali mikir buat ambil keputusan ini gak gampang. Selesai disini gak ada maksud apapun, hanya mungkin aku msh anak kecil yang masih mau dan pastinya perlu banyak belajar lagi diluar sana hehe. Terima kasih teman teman cinere dan semua dayang dayang cinere, terutama @suwarsiha dan @sryanie_15 yang sering aku repotin hehe , and last my Big Thanks buat Mas @ananghijau , bunda @ashanty_ash @aurelie.hermansyah @azriel_hermansyah atas kesempatannya, semoga sehat selalu buat keluarga ini dan disukseskan semua usahanya. Γ°Ÿ˜ŠΓ°Ÿ™Γ°ŸΒ»

A post shared by Γ¦ž— Resiah (@resiahlim) on

Meski sudah merasa nyaman bekerja dengan Ashanty, Resia harus mengambil keputusan. Dia memutuskan keluar dari pekerjaan untuk membangun bisnisnya sendiri.

" Berat banget rasanya, berkali-kali mikir buat ambil keputusan ini enggak gampang, selesai di sini enggak ada maksud apapun, dan pastinya perlu belajar lagi," tambah Resia.

1 dari 5 halaman

Tampil Terbuka, Ashanty Dapat Kritik Pedas

Dream - Tampilan Ashanty kembali menuai kritik warganet. Pakaian istri Anang Hermansyah tersebut dinilai terlalu terbuka. Ashanty dinilai sudah tidak seperti dulu lagi.

Penampilan Ashanty yang menuai kritik itu diunggah ke Instagram. Sejatinya, foto itu dibuat untuk keperluan marketing jus kesehatan Ashanty.

Pada foto itu, Ashanty berdandan bak perempuan India. Dia mengenakan bawahan warna hijau. Pada bagian atas, kelir gold. Memang, busana itu tanpa lengan. Bagian perut juga tidak tertutup.

Inilah yang menjadi sorotan netizen dengan akun @nindamaulinaa. Dia berkomentar bahwa penampilan Ashanty semakin terbuka, padahal umurnya semakin bertambah tua.

" Makin tua kok makin berani buka-buka sih bun, penampipannya dulu nggak kaya gitu," kata akun @nindamaulinaa.

Ashanty

Komentara itu langsung mendapat balasan Ashanty. Dia meminta foto itu dilihat dengan sudut pandang seni. Penampilan itu hanya untuk kepentingan pekerjaan belaka.

" Mbak sayang jangan dilihat dari sisi yang beda. Ini lebih ke art dan tema nya Indian look. Juga ini foto buat produk pelangsing aku, dari muda juga gini baju nya mba. Hanya kan nggak setiap hari. Hanya saat photoshoot sesuai tema," balas Ashanty.

2 dari 5 halaman

Pamer Foto di Kolam Renang, Ashanty Dicibir

Dream - Ashanty kembali menjadi sasaran rundungan netizen. Kali ini, istri Anang Hermansyah ini sedang memperlihatkan foto terbarunya di laman akun instagram.

Dalam foto itu, Ashanty berpose di dalam kolam renang dengan dres panjang berwarna hijau.

Foto itu semakin terlihat indah dengan pemandangan hijau pepohonan di belakang istri dari Anang Hermansyah ini.

" If there is magic on this planet, it is certained in water make up by @ashantybeautycosmetics and softlense by @ashantybeautycare.id. Dress by @paulinakatarina Venue @kayonjungleresort,"  tulis Ashanty melengkapi unggahan foto dikutip Dream, Selasa 13 Agustus 2019.

Unggahan ibu empat anak ini langsung menjdi sorotan warganet. Mereka memberi hujatan kepada Ashanty karena foto itu dianggap tidak sopan dengan memperlihatkan auratnya. Warganet menyarankan Ashanty untuk menghapus foto itu.

Ashanty

" Maaf mb Ashanty, sdh anak 4 waktunya tutup aurat, g pantas d liat umum mending foto nya g usah d upload buat koleksi sendiri aja. Astahgfirullah hal adziimm,"  tulis akun @litaagus67.

'Kurang sopan," tulis akun @zadan.faisal.67.

" Ko gk pantas ya nie foto yang kirain orang nya agamis banget tapi gini amat ya,"  kata akun @risniacesika.

Ashanty sendiri memilih belum menanggapi komentar-komentar warganet. Belum ada keterangan langsung dari Ashanty terkait cibiran netizen ini.

3 dari 5 halaman

Ashanty Serahkan Kurban Sapi ke Bocah Penjual Cilok

Dream Ashanty memberikan hewan kurban berupa sapi untuk seorang anak yatim piatu bernama Putra. Sosok anak sebatang kara itu sempat menjadi viral di media sosial lantaran kegigihannya bekerja berjualan cilok untuk biaya hidup.

" Salah 1 sapi kita kasih ke Putra, semoga bermanfaat dan putra happy," tulis Ashanty dikutip Dream, Jumat 9 Agustus 2019.

Pada video unggahannya, terlihat Ashanty  tengah menyerahkan seekor sapi berwarna cokelat langsung kepada Putra. Mendapat sedekah dari istri Anang Hermansyah tersebut, Putra langsung menyampaikan terima kasih. 

" Makasih bunda semoga sapi ini bermanfaat buat yang lainnya dan teman-teman aku," kata Putra pada video itu.

Ashanty

Kurban sapi yang diberikan Ashantu kepada Putra mendapat banyak pujian dari warganet usai diunggah kembali oleh akun @genk_ijo. Mereka memuji kebaikan keluarga Anang dan mendoakan agar rezeki yang diterima Ashanty semakin bertambah.

" Masya Alloh, semoga di beri kesehatan dan semakin lancar rezekinya keluargaA6 aamiin,"  tulis akun @sutikahazka.

'Masya Allah, semoga tambah melimpah lagi rezeki nya, Aamiin,"  tulis akun@supartini.supartini.79025.

" Alhamdulillah Ya Alloh.....mas anang, bunda....banyak membahagiakan orang.....Alloh sll melimpahkn rizki yg berlipat, Aamiin ya Alloh,"  tulis akun@tehuyung.

4 dari 5 halaman

Ashanty Tegur Millendaru: Jangan Mau Dikerjai Orang!

Dream - Nama Ashanty terseret dalam permasalahan sang keponakan, Millendaru dengan artis politisi Nafa Urbach. Ashanty mengaku turut meminta maaf kepada Nafa Urbach atas kelakuan keponakannya itu.

" Karena Nafa teman ya. Dia baik banget sampai WA (pesan Whatsapp) aku. Aku bilang sama dia, aku minta maaf sebagai tantenya Millen. Karena itu di luar kendali," ujar Ashanty di Tangerang, Rabu, 31 Juli 2019.

Merasa namanya ikut tercoreng, Ashanty akhirnya menasehati Millen agar tidak berbuat sesuatu yang merugikan orang lain. Pesan lain Ashanty buat Millen, berhati-hati dalam memilih teman ataupun pekerjaan.

" Aku sudah WA Millen. Aku bilang " Janganlah begitu, jangan mau diprovokasi orang. Jangan mau dikerjain orang, jaga diri baik-baik"  ," kata Ashanty.

Saat memberikan nasihat, lanjut istri Anang Hermansyah ini, Millen menerima.

" Ya dia (Millen) minta maaf ke aku. Aku bilang jangan macam-macam. Ngapain ngomong yang nggak penting. Untungnya Nafa mengerti. Karena Millen juga sudah tidak dalam pengawasan aku," ungkapnya. (ism)

5 dari 5 halaman

Menegangkan, Ashanty dan Anang Terjebak di Tengah Aksi Penembakan Toronto

Dream Keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty yang tengah berlibur di Kanada mengalami situasi menegangkan. Mereka berada di antara kerumunan massa saat terjadi penembakan.

Aksi penembakan memang mewarnai parade kemenangan Toronto Raptors yang menjuarai NBA 2019 di Nathan Philips Square, Senin waktu setempat. Empat orang dilaporkan terluka. Polisi membekuk tiga tersangka setelah insiden itu

Ashanty pun mengabadikan suasana tegang itu dalam sebuah video. Dalam video yang diunggah melalui fitur Instagram Story itu, Ashanty memperlihatkan lokasi dan kondisi keluarganya di tengah kerumunan tersebut.

ashanty

" Kita di sini ngeri banget, jadi gara-gara ada Raptors lagi merayakan kemenangannya, ada Drake, ada semua, terus ada tembak-tembakan. Jadi kita semua diungsikan ke sini. Ngeri banget," kata Ashanty dikutip Dream, Selasa 18 Juni 2019.

Ibu empat anak itu tidak menyangka liburannya bersama keluarga diwarnai aksi penembakan di Toronto. Ashanty pun memperlihatkan kondisi tempat kejadian yang nampak berantakan sisa-sisa sampah.

ashanty

" Ini penembakannya tadi hancur, gara-gara ada konser Drake, aduh serem banget ada-ada saja pas kita datang. Serem banget kita di tengah kerumunan," kata Ashanty.

Beri Komentar