Saat Bertemu David 'Noah', Apa yang Dilakukan Gracia Indri?

Reporter : Cynthia Amanda Male
Senin, 6 Agustus 2018 11:23
Saat Bertemu David 'Noah', Apa yang Dilakukan Gracia Indri?
Ia mengaku sudah 'move on', tapi...

Dream - Gracia Indri mengaku sudah 'move on' dari David Noah. Meski begitu, presenter sekaligus pesinteron itu belum berniat membuka hati untuk lelaki lain. Ia mengaku menikmati keadaannya saat ini.

" Masih belum (pria lain) karena belum kepikiran sih. Fokusnya adalah bersyukur karena kemarin udah lewat, itu aja sih sebenarnya," ujar Gracia di kawasan Pondok Indah, belum lama ini.

Walau belum memiliki pria yang menjadi tambatan hatinya, wanita 28 tahun itu merasa kesepian. Sebab, ia disibukkan dengan beragam aktivitas.

“ Aku masih bisa menjalani hidup. Masih dikasih kerjaan, masih bisa keluar kota. Semuanya berjalan seperti biasa aja sih, enggak ada yang aneh,” ucap pemain film 'Malam Jumat Kliwon'.

 

1 dari 2 halaman

Trauma

Trauma © Dream

Kegagalan dalam menjalin bahtera rumah tangga dengan David tak membuat Graci trauma. Keberadaan sang ibu dan adik jadi faktor penguat hatinya menghadapi segala persoalan dalam hidup.

“ Bahagia tuh harus dan banyak cara untuk berbahagia. Aku punya ibu yang mendampingi sampai detik ini," tuturnya.

2 dari 2 halaman

Jika Dipertemukan dengan David

Jika Dipertemukan dengan David © Dream

Usai bercerai, pemain sinteron film 'Bidadari' itu belum bertemu lagi dengan David. Namun, ia tak khawatir jika nantinya dipertemukan dengan mantan suaminya.

" Kita harus profesional ya kalau dipertemukan dalam pekerjaan, ya aku bilang tadi lingkungannya kecil, bisa ketemu kapan aja," ujar Gracia menegaskan.

Diketahui, Gracia menikah dengan David pada 28 Desember 2014. Namun, pada 4 Juli 2017, Gracia melayangkan gugatan cerai terhadap David ke Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat.

Tapi, gugatan itu digugurkan pada November 2017. Alasannya, karena Gracia Indri salah memasukkan gugatan cerai yang seharusnya di PN Bale Bandung.

Gracia kembali menggugat cerai David di Pengadilan Negeri Bale Bandung pada 27 November 2017. Majelis hakim akhirnya memutuskan menerima gugatan cerai Gracia karena adanya percekcokan yang terus terjadi.

Beri Komentar