Ahmad Dhani (Foto: Kapanlagi.com)
Dream - Musisi Ahmad Dhani akhirnya dapat bertemu dengan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Moechgiyarto. Usai pertemuan itu, Dhani justru menyerang media yang konon dianggapnya memembelokkan fakta.
" Sudah terjadi distorsi berita. Apa yang dimaksud Kapolda (dalam rekaman video) itu bukan Ahmad Dhani. Tapi, penanggung jawab aksi demonstrasi," kata Ahmad Dhani, di Mapolda Metro Jaya, Senin, 6 Juni 2016.
Dhani mengatakan, masyarakat perlu melihat fakta secara utuh. Sebab, banyak konten berita yang kerap dibelokkan kebenarannya.
" Sejak 2014 banyak berita-berita yang perlu dicermati. Banyak online-online bodong, banyak berita-berita bodong," ucap dia.
Hasil pertemuan itu, kata Dhani, membuat terang-benderang. Sebab, sebelumnya munculnya opini Kapolda Metro Jaya berencana menahan Ahmad Dhani.
" Sudah terjadi pemahaman yang sama antara Kapolda, Direskrimum sampai Kabid Humas-nya. Ke depannya tidak akan terjadi lagi kesalahpahamanan," ujar dia.
(Ism, Laporan Ilman Nafi'an)
Advertisement
Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini
