Inul Daratista (Foto : Instagram @inul.d)
Dream - Dewi Perssik dan Inul Daratista memang dikenal memiliki hubungan yang dekat. Keduanya sama-sama pernah menjadi dewan juri dalam ajang pencarian bakat. Tak jarang juga dua pedangdut ini bernyanyi di satu panggung yang sama.
Momen pertemuan dua sahabat ini juga terjadi belum lama ini. Inul dan Depe, sapaan karib keduanya terlihat dalam proyek acara yang sama.
Inul tak ingin melewatkan kesempatan itu dan mengunggah foto bersama Depe ke akun instagramnya. Keduanya pun tampak kompak menggunakan busana dengan warna serupa, abu-abu.
Make up keduanya pun hampir terlihat sama, keduanya terlihat mengenakan riasan yang simple dengan lipstick pink. Mereka juga mengenakan softlense dengan warna yang sama, model rambut pun juga sama.
" Kembaran kita yo dik @dewiperssikreal," kata Inul.
Foto yang diunggah ini cukup menarik perhatian publik, buktinya foto ini disukai lebih dari 57 ribu pengikut Inul. Dan mereka berdua banjir pujian karena keduanya tampak begitu cantik mengenakan riasan yang sama.
" kaya adik kakak @inul.d dan @dewiperssikreal, sama-sama cantik," kata akun Anna.rahmat.
" Wih cantik bingittt dua-duanya," kata akun Nisya.
Namun tak sedikit pula yang mengatakan wajah Inul lebih terlihat muda dibanding Dewi Perssik.
" Kmbar tapi terlihat agak beda, Bunda Inul terlihat lebih muda," kata akun Alisya.
" Cantik kalian semua, tapi kok wajah Inul sedikit lebih muda ya," kata akun Sitihalimah.