(Brightside.me)
Dream - Malam hari adalah waktu terbaik untuk melakukan prosedur kecantikan.
Inilah saat dimana kulit kamu akan mulai meregenerasi sel-selnya dan memulai periode peremajaan.
Ketika tubuh dalam keadaan tertidur di malam hari, tubuh dan kulit akan memperbaiki beberapa kerusakan yang terjadi pada sepanjang hari.
Untuk itu Dream.co.id coba memberikan tips mempercantik diri disaat kamu sedang terlelap. Dilansir dari brightside.me, berikut ulasanya.
1. Gunakan masker lidah buaya sebelum tidur
© dream.co.id
Aplikasikan lidah buaya sebagai masker wajah sebelum tidur. Kamu bisa mengkombinasikan lidah buaya dengan madu atau susu.
Masker lidah buaya dapat membantu memutihkan kulit, menghilangkan jerawat, dan mencegah keriput.
Lidah buaya bekerja dengan memperbaiki dan menghasilkan sel-sel baru untuk kulitmu. Gunakanlah minimal 2 kali seminggu.
2. Oleskan masker vitamin E di bawah mata
© dream.co.id
Kulit di area bawah mata rawan kering dan keriput. Untuk mengantisipasinya, oleskan masker vitamin E sebelum kamu tidur. Kamu juga dapat menambahkan minyak ikan atau minyak zaitun
3. Oleskan minyak jarak pada bulu mata
© dream.co.id
Ingin bulu matamu tumbuh dengan tebal dan cepat. Celupkan sikat aplikator maskaramu ke dalam minyak jarak. Kemudian oleskan pada bulu mata dan alis sebelum kamu tidur.
4. Minyak kelapa untuk bibir
© dream.co.id
Punya masalah bibir kering? Minyak kelapa dapat membantumu mengatasinya.
Cukup oleskan minyak kelapa ke bibirmu dan bawalah tidur. Niscaya lipstik akan semakin sempurna ketika dipakai di pagi hari.
5. Basahi Rambut
© dream.co.id
Gunakan semprotan atau serum untuk melembabkan rambutmu pada malam hari.
Karena penyebab utama rambut kusam di pagi hari adalah kurangnya kelembaban.
6. Bersihkan tangan
© dream.co.id
Agar tangan tetap lembut dan kenyal, cucilah tangan dan oleskan beberapa scrub. Kemudian pijat tangan dan cuci kembali, keringkan tangan dan oleskan krim pelembab.
7. Singkirkan kulit kasar di kaki
© dream.co.id
Gosok tumit kemudian kering kan dengan handuk lembut, setelah kaki kering oleskan kaki dengan minyak zaitun.
Yang terakhir jangan lupa berdoa sebelum tidur, agar tidurmu nyenyak dan esok hari akan segar dan semangat kembali.
(Ism, Brightside.me)
Doa Sesampainya di Tanah Air Usai Ibadah Haji, Jangan Lupa Tunaikan Sholat Sunnah 2 Rakaat Dahulu!
Hijab Syar'i Style Inara Rusli, Tengok Tutorialnya
Masya Allah! 5 Artis yang Pergi Haji Bareng Pasangan, Terbaru Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Akhir Pandemi Covid-19, Berakhirnya Darurat Global Covid-19
Akhir Pandemi Covid-19, Terimakasih Sarah Gilbert
Wukuf Adalah Puncak Ibadah Haji Umat Islam: Definisi, Waktu, Amalan dan Doa
Jerry Adriaan Pessiwarisa - Proses Pengembalian Dana Pembatalan Haji (BPKH Talks) - DreamID
Potret Sosok Sonya Pedagang Ketupat Viral di Bekasi, Punya Paras Cantik dan Gayanya Modis Banget!
Resmi! Pria Asal Cimahi Ini Terima Mobil Agya Seharga Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Masya Allah! 5 Artis yang Pergi Haji Bareng Pasangan, Terbaru Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Pekerja Kapal Pesiar Asing Ini Resmi Terima Mobil Agya Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Lega Banget, Perempuan Tangerang Ini Akhirnya Resmi Terima Mobil Agya Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Nabi Muhammad SAW Menangis setelah Membaca Surat Al-Hajj Ayat 1, Kenapa?