Ilustrasi Memberi Kejutan Ulang Tahun Ke Suami. (Foto: Shutterstock.com)
Dream – Istilah milad mungkin sudah taka sing lagi di telinga kaum Muslim. Milad artinya merujuk pada hari kelahiran, entah itu orang, lembaga, organisasi dan lain sebagainya.
Dalam Islam, hari kelahiran lebih dikenal dengan istilah yaumul milad. Kata ini sering muncul di percakapan di momen tertentu atau berseliweran di media sosial sebagai ucapan selamat ulang tahun.
Arti kata milad memang seringkali disejajarkan dengan ulang tahun. Supaya lebih jelasnya, mari kita simak ulasan tentang arti milad lengkap dengan pengertian dan cara penggunaannya di bawah ini!
Istilah milad berasal dari Bahsa Arab. Namun demikian, istilah ini sudah menjadi bahasa serapan dalam Bahasa Indonesia. Maka dari itu arti milad sudah bisa ditemukan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia.
Dalam KBBI, arti milad adalah waktu kelahiran atau hari kelahiran. Tak heran, istilah ini kerap muncul sebagai ucapan selamat ulang tahun di kalangan kaum Muslim.

Arti milad mungkin sudah jelas sebagaimana ulasan sebelumnya. Kata ini seringkali diucapkan dengan didahului katau yaumul, sehingga akan membentuk frasa yaumul milad. Apabila dijadikan satu, maka yaumul milad artinya selamat ulang tahun.
Istilah milad kerap diucapkan sebagai ucapan selamat ulang tahun. Pada penggunaan yang satu ini, biasanya ditambah dengan kata barakallah, barakallah fii umrik, dan lain sebagainya.
Dengan demikian, kata yaumul milad tak hanya ucapan selamat hari kelahiran, melainkan juga bermakna doa kebaikan kepada orang yang ulang tahun.
Agar lebih memahami cara penggunaan kata milad beserta artinya, Sahabat Dream dapat membaca kumpulan kata ucapan milad dalam Bahasa Indonesia berikut ini:
Demikian itulah penjelasan arti milad lengkap contoh penggunaannya dalam kalimat Bahasa Indonesia. Semoga dengan contoh dan penjelasan di atas, Sahabat Dream tak lagi bingung dengan arti milad dan cara penggunaannya dalam kalimat.