Cek Fakta: Tautan Pendaftaran Pencairan Bantuan BLT Ramadan 2023
Dream - Beredar sebuah informasi melalui pesan berantai WhatsApp mengenai pencairan bantuan langsung tunai (BLT) Ramadan 2023.
Dalam pesan tersebut, dikatakan jika ingin mendapatkan BLT Ramadan 2023 untuk segera mendaftar pada tautan yang tertera, yakni " https://cekbansos.me/?v=cekbansos" .
" ๐๐๐
TELAH DIBUKA PENCAIRAN BANTUAN BLT RAMADHAN 2023!
Segera Daftarkan Diri Anda Sebelum Ditutup
1. Pencairan Bantuan tidak di pungut biaya sepeserpun
2. Buka websitenya dan segera daftarkan Diri Anda Untuk Klaim Bantuan RAMADHAN
3. Batas Pendaftaran Sampai Dengan 01 Maret - 30 April 2023
Klik Pada link dibawah untuk mendaftar
https://bansos2023.tech/?v=cekbansos
Setelah mendaftar pada link di atas, Bantuan BLT RAMADHAN akan disubsidikan setelah 24 jam," demikian narasi pesan tersebut.
Benarkah informasi pendaftaran pencairan BLT Ramadan 2023?
Dilansir dari cek fakta liputan6.com, Plt. Kepala Biro Humas Kementerian Sosial, Romal Uli Jaya Sinaga, mengatakan, informasi pendaftaran pencairan BLT Ramadan 2023 adalah hoaks.
Romal pun membagikan tautan unggahan akun Twitter resmi Kementerian Sosial @KemensosRI, berupa infografis yang berisi tulisan imbauan berikut imbauan tersebut.
" HOAKS!
Beredar pesan berantai berisi tautan di Aplikasi pesan WhatsApp yang berisi berita bohong (hoaks) pencairan dan/atau pendaftara BLT RAMADAN 2023.
Kementerian Sosial TIDAK PERNAH membuat situs ataupun tautan terkait pendaftaran maupun pencairan bantuan sosial.
Untuk menghindari penyalahgunaan informasi maupun kewenangan yang mengatasnamakan Kementerian Sosial, kami imbau masyarakat untuk tidak menyampaikan data diri melalui situs tersebut."
Unggahan tersebut diberiketerangan sebagai berikut.
" Bulan ramadan ayo lawan hoaks yang masih terus bertebaran 🙅♀️
Pastikan informasi bersumber dari akun resmi @kemensosri dan website http://kemensos.go.id" .
Advertisement
Mantan Ketum PSSI Usulkan STY Kembali Latih Timnas, Ini Alasannya
Wanita Ini 400 Kali Operasi Plastik Selama 15 Tahun
Potret Keren Yuki Kato Taklukan Chicago Marathon 42,2 Kilometer
16 Peneliti dari ITB Masuk Daftar World Top 2% Scientists 2025
Museum Louvre Dibobol Hanya dalam 4 Menit, 8 Perhiasan Raib
Harapan Baru bagi Pasien Kanker Payudara Lewat Terapi Inovatif dari AstraZeneca
Throwback Serunya Dream Day Ramadan Fest bersama Royale Parfume Series by SoKlin Hijab
Sentuhan Gotik Modern yang Penuh Karakter di Koleksi Terbaru dari Dr. Martens x Wednesday
Panas Ekstrem, Warga Cianjur Sampai Tuang 2 Karung Es Batu ke Toren
ParagonCorp Sukses Gelar 1’M Star 2025, Ajang Kompetisi para Frontliners
Mantan Ketum PSSI Usulkan STY Kembali Latih Timnas, Ini Alasannya