Kata Mutiara Nisfu Syaban 2023 (Foto Ilustrasi: Pexels.com)
Dream - Kata " sya'ban" dalam bahasa Arab berasal dari kata " syi'ab" yang berarti jalan di atas gunung. Hingga akhirnya bulan Syaban ditetapkan sebagai bulan untuk menemukan banyak jalan dengan tujuan untuk mencapai kebaikan.
Itulah mengapa bulan Nisfu Syaban menjadi bulan yang sangat istimewa dan dianjurkan untuk melakukan berbagai amalan. Hal tersebut karena ada keistimewaan yang bisa didapatkan oleh sahabat Dream yang mengerjakan amalan tersebut.
Hal itu pun dijelaskan dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Dawud dan Nasa'i berikut ini:
" Bulan Syaban adalah bulan yang biasa dilupakan orang, karena letaknya antara bulan Rajab dengan bulan Ramadan. Bulan Syaban adalah bulan diangkatnya amal-amal. Karenanya, aku menginginkan pada saat diangkatnya amalku, aku dalam keadaan sedang berpuasa." (HR. Abu Dawud dan Nasa'i)
Selain melakukan amalan, sahabat Dream juga bisa membagikan kata mutiara Nisfu Syaban 2023 ke media sosial atau melalui chat. Berikut adalah beberapa kata mutiara Nisfu Syaban 2023 yang bisa menjadi inspirasi kamu sekaligus amalan-amalan yang sebaiknya dilakukan sebagaimana dirangkum Dream melalui berbagai sumber.
© Pexels.com
© Pexels.com
Di bulan Nisfu Syaban, hendaknya sahabat Dream banyak melakukan amalan-amalan yang diperintahkan oleh Allah SWT. Amalan-amalan inilah yang akan mendatangkan pahala serta keistimewaan lainnya untuk kamu. Berikut adalah beberapa amalan di bulan Nisfu Syaban yang bisa dijalankan:
Amalan yang pertama adalah banyak berzikir dan berdoa. Ya, zikir dan doa adalah salah satu perintah Allah SWT. Bahkan juga diperintahkan dilakukan setiap waktu, meski tidak bulan Syaban sekalipun.
Zikir dan berdoa bisa sahabat Dream baca setelah menyelesaikan sholat. Selain itu, bisa juga dibaca sebelum matahari terbit sampai sebelum matahari terbenam.
Dengan banyak membaca zikir dan doa, maka sahabat Dream akan mendapatkan banyak pahala, menghindarkan dari perkataan yang munafik, menerangi hati, dan menghapuskan dosa-dosa.
Amalan yang kedua di saat Nisfu Syaban adalah menjalankan sholat sunah. Nabi Muhammad saw pernah mengatakan bahwa di malam Nisfu Syaban, Allah SWT mengawasi hambanya saat malam, lalu memaafkan hamba yang memohon ampun, memberika kasih sayang yang memohon kasih sayang, dan menyingkirkan dari orang-orang yang dengki.
Amalan yang ketiga saat Nisfu Syaban adalah membaca Al-Quran. Tak hanya mendapatkan pahala saja, tetapi juga bisa menghindarkan sahabat Dream dari segala kesempitan. Sedangkan orang yang tidak suka membaca Al-Quran diibaratkan seperti buah yang rasanya manis, tapi tidak memiliki aroma yang wangi.
4 Rahasia Hijab Selau Rapi dan Tegak, Dijamin Anti Meleyot
Cara Dompet Dhuafa Lestarikan Kesenian Nasional di Tengah Masifnya Gempuran Budaya Asing
Layak Dicoba, Aliran Skincare Clean dan Vegan Beauty
Hasilnya Mirip Banget, Andalkan Makeup TikToker Tiru Wajah Anggota Blackpink
Doa Sesampainya di Tanah Air Usai Ibadah Haji, Jangan Lupa Tunaikan Sholat Sunnah 2 Rakaat Dahulu!
Wukuf Adalah Puncak Ibadah Haji Umat Islam: Definisi, Waktu, Amalan dan Doa
Potret Rumah Viral Milik Abah Jajang Dulu Ditawar Rp2,5 Miliar, Kini Berubah Miris
Potret Sosok Sonya Pedagang Ketupat Viral di Bekasi, Punya Paras Cantik dan Gayanya Modis Banget!
Resmi! Pria Asal Cimahi Ini Terima Mobil Agya Seharga Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Bantu UMKM Naik Level, Nyala Bisnis OCBC NISP Tawarkan Rekening dengan 13 Mata Uang
Baru Terungkap, Anggun C Sasmi Tak Lulus SMA Padahal Masuk Sekolah Favorit