Pernikahan Unik Faisal Triant Dan Trianggi (Foto: Twitter @seterahdeh)
Dream - Pernikahan kerap menampilkan hal-hal formal. Bunga dan segala kemewahannya menjadi barang yang kerap ditemukan.
Seolah ingin mendobrak kesakralan itu, Faisal Triant dan Trianggi membuat konsep pernikahan berbeda dari yang lain. Sejak pertunangan, Faisal dan Trianggi menampilkan konsep yang lucu.
Tema yang mereka pilih yaitu lego. Bahkan wadah cincin pertunangannya pun terbuat dari lego.
Kisah perjalanan cinta pasangan ini diabadikan melalui Instagram @seiring.sejalan. Kisah ini mulai muncul di permukaan sejak unggahan akun Twitter @seterahdeh.
" Konsep nikahan temen bokin gue random abis," tulis dia.
Dalam unggahan yang dia maksud, konsep pra-nikahan yang pasangan itu buat menggunakan badut Cikini. Badut dengan kepala besar yang tidak presisi dengan tubuhnya.
Tak hanya itu yang unik, di pajangan foto pernikahan pun tampak ada foto Suzana. Aneh? Memang.
konsep nikahan temen bokin gue random abis.
foto pertama itu prewed????????
foto kedua kenapa ada susana????????
foto ketiga sepatunya gemes????????
foto keempat mau minum ngambil sendiri???????? pic.twitter.com/MbLLoU7XAx— Firgiawan (@seterahdeh)November 17, 2019
Keanehan tak berhenti di situ. Air putih yang disajikan untuk tetamu pun tidak disuguhkan prasmanan. Tetamu disediakan galon air mineral agar bisa menuang airnya ke gelas masing-masing.
Keunikan terakhir yaitu lagu yang diputar. " Pertama kali seumur hidup kondangan lagunya `Kera Sakti`," tulis @seterahdeh.
Warganet pun berkicau mengenai izin ke orang tua. " Ini cara ngebujuk orang tuanya biar ga setel dangdut gimana yah. Tamunya juga pada sneakers semua," kata seorang warganet.
" Apakah orang tuanya tidak mengamuk karena anaknya nikahannya kayak gini. Pengen nikah yang gokil tapi kebayang mak gue auranya kek dedemit gitu," ucap yang lain.
" Akhirnya nemu kondangan di Indo yang ga pake dangdutan," tulis warganet lainnya.
PERTAMA KALI SEUMUR HIDUP KONDANGAN LAGUNYA KERA SAKTI pic.twitter.com/147RGrV3cG
— Firgiawan (@seterahdeh)November 17, 2019
Dream - Acara pernikahan tentunya identik dengan lagu-lagu romantis, namun pernikahan satu ini tampaknya ingin keluar dari stereotipe itu.
Bagaimana tidak, alih-alih memasang lagu bertema cinta, resepsi pernikahan ini malah memutar lagu beraliran metal!
Lagu yang diputar pada resepsi pernikahan Adam Schwartz dan Katherine P-G itu merupakan lagu populer dari band thrash metal Amerika Serikat, Slayer.
Melansir Metal Sucks, pada awalnya pesta berjalan normal seperti pada umumnya. Namun kemudian, pasangan ini menginginkan sesuatu yang " spesial" untuk mengakhiri pesta.
Saat itulah sang suami yang juga seorang metalhead minta kepada DJ untuk diputarkan lagu " Raining Blood" dari Slayer.
Terlihat dari rekaman video dimana para tamu yang awalnya kalem, mendadak moshing dan menjadi liar usai lagu diputar.
Bahkan, si pengantin wanita sampai terlempar keluar dari kerumunan karena terdorong-dorong. Ia pun terlihat sedikit shock.
Untungnya, nggak ada yang terluka dalam moshing dadakan ini. Pengantin dan tamu undangan pun kembali gembira dan tertawa bersama setelah melihat rekaman tersebut.
Berikut videonya:
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Diterpa Isu Cerai, Ini Perjalanan Cinta Raisa dan Hamish Daud
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media