Nginap di Hotel Kapsul yang Katanya Kedap Suara, Gadis Ini Malah Dengar Pasangan Lagi 'Perang' di Pods Sebelah

Reporter : Sugiono
Minggu, 6 Februari 2022 10:19
Nginap di Hotel Kapsul yang Katanya Kedap Suara, Gadis Ini Malah Dengar Pasangan Lagi 'Perang' di Pods Sebelah
Menginap di hotel kapsul yang menyediakan kamar unik yang disebut pod menjadi tren baru di kalangan kaum muda kekinian.

Dream - Menginap di hotel kapsul yang menyediakan kamar unik yang disebut pod menjadi tren baru di kalangan kaum muda kekinian. Hotel ini digemari lantaran tarifnya yang ramah kantong namun punya fasilitas mumpuni.

Selain bernuansa futuristik karena mirip kapsul pesawat luar angkasa, hotel kekinian itu memiliki kamar kedap suara. Jadi tamu bisa leluasa berbincang tanpa takut terdengar kamar sebelah.

Namun, seorang gadis TikToker baru-baru ini membagikan pengalaman yang justru bertolak belakang saat menginap di sebuah hotel kapsul yang terdapat di kotanya.

1 dari 5 halaman

Dalam video berdurasi 14 detik, pemilik akun @overthinkingbroww dan teman wanitanya hendak tidur di salah satu pod hotel kapsul. Mereka menyewa pod bagian earth alias di bawah.

Ternyata, pilihan itu salah. Mereka baru menyadari kesalahannya memilih pods saat sudah berada di dalam.

Mereka tak bisa tidur lantaran suara dari pods sebelah juga terdengar. Sementara pods sebelah diisi sepasang pria dan wanita. 

Tidak jelas apakah itu pasangan suami istri atau kekasih.

2 dari 5 halaman

Yang pasti, kedua gadis tersebut mengaku mendengar suara pasangan di sebelah kamar mereka lagi 'bertengkar'.

" Risiko ambil kamar kapsul yang earth, bising kalo pasangan staycation," tulisnya di video.

Menginap di hotel kapsul.© Video TikTok

Kedua gadis tersebut hanya bisa tertawa ngakak mendengar pasangan di sebelah kamar mereka 'bikin ribut'.

3 dari 5 halaman

Padahal selama ini banyak yang meyakini kamar kapsul atau pod itu didesain kedap suara. Nyatanya kedua gadis itu malah mendengar suara-suara 'aneh' dari kamar sebelah.

Menginap di hotel kapsul.© Video TikTok

Karena tidak mau terganggu, dua sahabat tersebut memutuskan untuk pindah ke pod yang sky atau di atas biar tidak merasa berisik.

" Akhirnya kita pilih pindah aja ke pods yang sky biar ga berisik," lanjutnya.

4 dari 5 halaman

Video menginap di hotel kapsul malah mendengar suara-suara aneh dari pasangan di kamar sebelah ini viral dan telah ditonton lebih dari 6,8 juta kali.

Ternyata banyak juga yang mengalami kejadian 'merinding' seperti yagn dialami kedua gadis tersebut saat menginap di hotel kapsul.

Menginap di hotel kapsul.© Video TikTok

Dengan video viral ini, rata-rata sekarang sudah paham kalau kamar atau pod di hotel kapsul tidak kedap suara seperti yang diyakini selama ini.

" Please yang mau di sky atau earth kalau mau begituan nyalain lagu aja wkwk."

" Aku pernah pesen di sky dan ternyata kamar samping yg di sky juga lagi begituan, mana kedengeran banget dari kamar aku."

" Nginep di hotel kapsul.. Gedeg banget jam 2 malam kamar kapsul dibawah gue tlponan, mana keras lagi tlponanny. gabisa tdur jir."

" Aku pernah di yang sky single gitu temenku yang earth, katanya aku berisik gedebak gedebuk, padahal sebenernya aku kejedot mulu."

Sumber: TikToker

5 dari 5 halaman
Beri Komentar