Potret Anak-anak Dari Berbagai Negara Dengan Mainan Favoritnya (Foto: Boredpanda.com)
Dream - Seorang pengembang bernama Anna Rosling Ronnlund menghabiskan 15 tahun hidupnya untuk memotret ratusan anak kecil dengan mainan favoritnya.
Dilansir oleh boredpanda.com, Ronnlund mendokumentasikan lebih dari 164 rumah di 50 negara. Masing-masing dari keluarga memiliki latar belakang status ekenomi yang berbeda satu sama lain.
Menariknya, anak-anak memiliki mainan favoritnya yang ternyata berhubungan dengan tingkat pendapatan keluarganya.
" Kami ingin menunjjukan bagaimana orang benar-benar menjalani kehidupan," kata Ronnlund, dikutip Dream dari boredpanda.com, Minggu 3 Juni 2018.
" Rasanya alami untuk menggunakan foto sebagai data sehingga orang dapat melihat sendiri apa yang terlihat seperti kehidupa pada tingkat pendapatan yang berbeda," tambah dia.
Penasaran seperti apa hasilnya? Yuk intip di halaman berikut ini.
1. Seorang anak di Burkinabe hidup dengan hanya Rp 403.052 per bulan berpose dengan ban bekas yang jadi mainan favoritnya
© dream.co.id
2. Di Zimbabwe dengan biaya hidup Rp 472.543 perbulan, seorang anak memegang bola buatan sendiri yang jadi mainan kegemarannya
© dream.co.id
3. Seorang anak perempuan memegang boneka plastik yang rusak di Burkinabe dengan penghasilan keluarga sebesar Rp625.425 per bulan.
© dream.co.id
4. Di Pantai Gading seorang anak menenteng sepatu bekas sebagai mainan favoritnya dengan biaya hidup Rp847.799 per bulan.
© dream.co.id
5. Seorang anak di Haiti dengan biaya hidup Rp 1.417.631 per bulan memegang mainan favoritnya, gim video genggam.
© dream.co.id
6. Di Kolumbia, seorang anak perempuan menggenggam bola voli kesukaannya dengan biaya hidup Rp1.709.497 per bulan.
© dream.co.id
7. Seorang anak di India dengan penghasilan keluarga sebesar Rp3.405.095 bulan memiliki sebuah truk mainan.
© dream.co.id
8. Di Latvia dengan penghasilan keuarga sebesar Rp6.671.208 per bulan, seorang anak memegang boneka binatang.
© dream.co.id
9. Di Amerika seorang anak memehang lego dengan penghasilan keluarga sebesar Rp11.883.089 per bulan.
© dream.co.id
10. Seorang anak di Kenya memegang komputer tablet sebagai mainan favoritnya dengan biaya hidup sebesar Rp45.419.807 per bulan.
© dream.co.id
11. Di Amerika dengan penghasilan keluarga sebesar Rp64.627.327 per bulan, seorang anak membawa alat bisbol kegemarannya.
© dream.co.id
Jangan lupa bersyukur ya sahabat dream dengan segala apa yang kita miliki.
Kandungan Surah An Naziat, Beserta Asbabun Nuzul dan Keutamaannya
Pengertian dan Cara Baca Idgham Mutajanisain, Lengkap dengan Contohnya dalam Al-Quran
55 Kata-kata Ucapan Maaf Menyambut Ramadhan yang Menyentuh Hati dan Penuh Ketulusan
Kumpulan Doa Khatam Quran dan Keistimewaan Jika Mengamalkannya
Jadwal Buka Puasa Jumat 24 Maret 2023 dan Hal yang Membatalkan Puasa
Cantik Banget! 5 Potret Serena Pegawai Kang Mus di Preman Pensiun Pakai Hijab
Tampil Berani dengan Rambut Biru, Sheila Dara Dipuji Mirip Personel NCT