Andre Dan Kedua Anaknya (Foto: Instagram Andre Taulany)
Dream - Suasana penuh keseruan terjadi di rumah Andre Taulany beberapa waktu lalu. Rumah komedian itu tampak ramai oleh ketiga anak dan teman-temannya yang sedang berkumpul sambil menikmati pizza.
Andre pun menghampiri mereka dan merekam suasana tersebut. Sayangnya, Andre sama sekali tak mengerti apa yang sedang dibicarakan anak-anaknya karena mereka menggunakan bahasa Inggris.
View this post on Instagram
" Sumpah Gua gk ngarti mereka lagi ngomongin apaan," tulis Andre di akun Instagramnya.
Komentar penuh kritik bermunculan menanggapi video tersebut. Banyak yang mengingatkan Andre agar tetap membiasakan anak-anaknya menggunakan bahasa Indonesia.
Seperti komentar salah satu akun, yang menulis " Ini anak2 yg lahir di Indonesia pakai bahasa Obama...lah yang anak2 lahir di luar negeri,anak2 turunan malah kalau kumpul semangat bahasa Indonesia bahkan bahasa daerahnya ibu2nya" .
Ada juga yang berkomentar " Keren dari kecil sudah pandai,tp tolong ya buat para orang tua tanamkan rasa cinta tanah air" .