Heboh Warga Ketemu Buaya Lagi Jalan Di Aspal Malam-malam. (Foto: Ilustrasi/Shutterstock)
Dream - Video penampakan seekor buaya berjalan-jalan di tengah hujan saat malam hari mengejutkan warga Papar, Sabah, Malaysia.
Rekaman video berdurasi 15 detik itu pun sempat beredar di media sosial dan menjadi viral di jagat maya.
Dalam video, tampak seekor buaya sepanjang kira-kira tiga meter berkeliaran di jalan. Sementara di belakang buaya itu, yang merekam mengikuti dari dalam mobilnya.
Momen yang cukup mengejutkan itu dilaporkan terjadi di Kampung Ngapas sekitar pukul 23.30 waktu setempat.
Salah satu saksi mata bernama Richard L mengatakan dia awalnya bertemu seorang lelaki saat sedang memeriksa keadaan sungai.
Richard sangat mengkhawatirkan hujan lebat yang melanda kawasan sekitar sungai pada malam itu.
Pada mulanya Richard mengira mobil Perodua Kancil yang dinaiki oleh lelaki tersebut mengalami kerusakan.
Namun lelaki itu memberitahu dia sedang mengamati seekor buaya kira-kira 50 meter dari tempat mereka berdiri.
Lalu Richard dan lelaki itu memeriksa lokasi tersebut dan melihat buaya yang dimaksudkan.
Richard sangat terkejut saat melihat buaya itu naik dari sungai dan merayap di jalan raya.
" Ini baru pertama kali saya menjumpai buaya di sungai itu naik ke jalan raya.
" Tujuan saya mengunggah video supaya jadi peringatan kepada warga lain agar lebih berhati-hati," jelas Richard.
Katanya, warga kampung Ngapas sering turun ke sungai untuk mencari ikan. Namun tidak ada yang pernah bercerita tentang buaya di sungai tersebut.
Karena khawatir, Richard melaporkan munculnya buaya itu kepada Dinas Lingkungan Hidup Sabah agar segera menangkap reptilia berbahaya itu.
Bah kg Rampazan Papar kalau banjir sana jaga² kamu. Basar tu buaya. Eeeeii selalu pancing sana sungai antara kinarut dan Papar.. waist deep lagi tu.. 😬😬😬 pic.twitter.com/KjIUIGNcnK
— King Katak 🏴🏴 #RakyatJagaRakyat (@king_katak)September 16, 2021
Sumber: Siakapkeli