Garuda Indonesia (Istimewa)
Dream - Garuda Indonesia tidak mau ketinggalan momen Hari Belanja Online 10.10. Merayakan momen ini, maskapai penerbangan nasional tersebut menggelar promo tiket dengan diskon menarik melalui program " Weekend Octobest Special 10.10" .
Selama empat hari berturut-turut mulai 9 hingga 12 Oktober 2020, tersedia tiket dengan potongan harga khusus hingga 45 persen untuk berbagai rute pilihan di Indonesia. Tiket berlaku untuk jadwal perjalanan mulai 9 Oktober hingga 30 Juni 2021.
" Program Weekend Octobest Special 10.10 ini dihadirkan sebagai bentuk apresiasi kami kepada para pengguna jasa Garuda Indonesia dengan memberikan pilihan added value pembelian tiket penerbangan melalui promo diskon harga tiket khusus bagi penumpang serta berbagai promo khusus lainnya," ujar Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, melalui keterangan tertulis diterima Dream.
Irfan mengatakan program ini juga menjadi komitmen berkelanjutan Garuda Indonesia dalam mendukung pemulihan sektir pariwisata nasional. Ke depan, Garuda Indonesia akan terus menggalakkan program promo tiket penerbangan melalui beragam pilihan added value.
" Khususnya dalam rangka meningkatkan minat dan confident masyarakat untuk kembali terbang tentunya melalui penerapan protokol kesehatan penerbangan yang kami terapkan secara optimal," kata Irfan.
Selain potongan harga tiket, Garuda Indonesia juga menawarkan sejumlah promo ekstra yang tentunya menarik. Seperti potongan tambahan hingga Rp1 juta untuk pembelian tiket dengan bank mitra Garuda Indonesia yaitu BNI, BRI, BTN, Bank Mandiri, Bank Mega, CIMB NIaga, Citibank, dan Maybank.
Selain itu, ada bonus e-voucher Aerowisata Hotels & Resorts, Frame A Trip, JD.ID, dan Mapemall. Juga potongan harga spesial dari Agoda dan Aero Globe Indonesia.
Sedangkan Top Spender Weekend Octobest akan mendapatkan voucher gratis menginap selama 1 malam di Prama Sanur Beach Bali atau Kila Senggigi Lombok.
" Dengan adanya penawaran harga serta promo tambahan yang menarik, kiranya dapat membantu masyarakat untuk menyiapkan rencana perjalanannya dengan baik untuk kebutuhan travelling atau aktivitas bepergian lainnya," kata dia.
Harga tiket spesial selama periode Weekend Octobest dapat diakses kode promo OCTOBEST saat memilih jadwal penerbangan di Website garuda-indonesia.com atau aplikasi GIA Mobile. Untuk informasi lengkapnya, kamu bisa simak di https://www.garuda-indonesia.com/weekend-octobest.
Pahami juga ketentuan protokol kesehatan serta persyaratan dokumen perjalanan yang berlaku di https://www.garuda-indonesia.com/covid19.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!