Rusia Ciptakan `Terminator`, Ladang Bom Sudah Biasa....

Reporter : Idho Rahaldi
Selasa, 17 Mei 2016 10:27

Dream - Ada banyak jenis tentara yang ditemukan di setiap negara di dunia. Beberapa memiliki kekuatan militer yang luar biasa dibanding negara lain. 

Kekuatan tentara ada yang berasal dari senjata dimiliki. Namun, tentara yang memiliki senjata canggih belum tentu menjadi yang terkuat.

Ada faktor lain yang sangat penting yaitu " Man Behind The Gun" , selaku pemakai senjata tercanggih itu.

Melihat hal itu, Negeri Beruang merah Rusia mungkin selangkah lebih maju dibanding Amerika sekalipun.

Rusia memiliki mesin perang 'Terminator'. Julukan yang diberikan Wakil Perdana Menteri dan Kepala Industri Pertahanan Rusia, Dmitry Rogozin. 

Dalam video berdurasi 2 menit 12 detik ini, seorang wanita dengan pakaian layaknya terminator berjalan santai di ladang penuh bom tanpa terluka sedikitpun.

Sayangnya, gadis itu tak diungkap identitasnya lantaran aksinya dalam video. Baru sekadar “ perkenalan”.

Ini merupakan teknologi baru Rusia yang mengembangkan pakaian pelindung. Pakaian yang sanggup melindungi tubuh personel dari berbagai ledakan.

Keren kan? Penasaran seperti apa? Berikut videonya (Ism, sumber : Youtube/Rokossovskiy Konstantin)

{KLY_CONTEXTUAL}
Beri Komentar