Ilustrasi (Foto: Shutterstock)
Dream - Sebagian orang memiliki bulu di beberapa area wajah, seperti dagu, pipi dan di atas bibir. Bagian atas bibir menjadi area paling sering memiliki bulu.
Jika merasa terganggu dengan bulu di atas bibir ata kumis, mungkin kamu ingin menyukurnya. Tapi sebenarnya, kamu tidak perlu malu jika memiliki kumis.
Dilansir dari Miss Kyra, berikut tips menghilangkan kumis secara natural di rumah:
Kamu bisa memperlambat tumbuhnya kumis dengan mengaplikasikan kunyit dan susu. Campur keduanya dan aplikasikan pada bagian atas bibir. Lalu, tunggu hingga mengering.
© Ilustrasi Hijab Cantik (Foto: Shutterstock)
Setelah beberapa lama, gosok kumis menggunakan jari yang dibasahkan dengan gerakan memutar ke arah berlawanan dari tumbuhnya bulu.
Gosoklah hingga semua campurannya menghilang dan bersihkan dengan air dingin. Lakukan seminggu dua kali agar lebih efektif.
Selain kunyit dan susu, kamu bisa menggunakan putih telur untuk menghilangkan kumis. Kocok putih telur, lalu tambahkan tepung jagung dan gula. Campurkan hingga mengental. Aplikasikan pada bagian atas bibir.
Ketika mengering, kelupas lapisan putih telur ke arah berlawanan dari tumbuhnya bulu. Ini bisa diaplikasikan sebagai lapisan paling atas seperti wax, namun lebih nyaman. Biarkan selama beberapa menit dan bersihkan dengan air dingin.
Penelitian juga menyarankan untuk minum spearmint dua kali sehari untuk memperlambat pertumbuhan bulu di wajah.
Dream - Terus berada di rumah selama masa social distancing bukan berarti harus melewatkan perawatan kulit. Sebab, meski tak pernah keluar rumah, bila kamu mengabaikan perawatan bisa jadi kulitmu bakal berubah menjadi kusam.
Tak harus ke salon, kamu bisa merawat kulit di rumah dengan cara yang sangat mudah. Sudah begitu, biayanya juga murah. Hasilnya juga dipastikan bisa membuat kulitmu menjadi glowing.
Berikut tip merawat kulit agar tetap glowing selama social distancing, sebagaimana dikutip dari Miss Kyra:
Dream - Kulit di usia 30an cenderung kehilangan elastisitas dan cahayanya, jika tidak dirawat dengan baik. Hal ini akan menambah tanda-tanda penuaan pada wajah.
Jika dibiarkan, akan muncul keriput, garis halus dan bercak-bercak pada wajah. Untuk menghentikan mimpi buruk ini, Sahabat Dream bisa mengikuti kiat dan trik berikut sebelum terlambat.
Masing-masing tips perawatan kulit ini sangat ideal untuk setiap wanita berusia 30an agar kulit terlihat lebih muda dan segar.
Konsisten melakukan perawatan kulit
Sangat penting bagi setiap wanita untuk konsisten melakukan perawatan kulit mereka yang sesuai dengan jenis kulitnya. Rutinitas perawatan kulit yang ideal adalah membersihkan, mengencangkan, dan melembabkan.
© MEN
Untuk itu, tambahkan minyak esensial saat merawat kulit untuk mengembalikan kilaunya. Pastikan melakukan dua rutinitas berbeda - satu untuk malam hari (dengan lebih banyak nutrisi dan pelembab) dan satu lagi untuk selama satu hari itu (dengan sunblock yang mengandung SPF).
Suplemen dapat memberikan dosis tambahan nutrisi untuk kulit. Mengonsumsi vitamin C dan E secara teratur dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh sambil menjaga kesehatan kulit, kuku, dan rambut.
© MEN
Minyak ikan dan vitamin A memperbaiki turunnya produksi kolagen akibat penuaan. Namun sebelum mengonsumsinya, konsultasikan dengan dokter ahli.
© MEN
Kehidupan yang penuh tekanan dapat memengaruhi kulit seseorang. Hal ini sangat umum terjadi pada wanita. Kurang tidur di malam hari sangat berbahaya kesehatan dan kecantikan kulit, mulai mata panda hingga kulit kusam. Karena itu usahakan untuk mendapatkan tidur yang cukup di malam hari.
© shutterstock.com
Di usia 30an kamu harus menyadari pentingnya makanan sehat untuk menjaga kesehatan tubuh dan kecantikan kulit kita. Karena itu pastikan makan makanan yang sehat dan minum banyak air. Jalani gaya hidup yang sehat seperti menghindari gula, natrium, dan makanan yang mengandung pengawet.
Sumber: MissKyra.com
8 Potret Lucinta Luna Sebelum Kenal Oplas, Beda Bak Bumi dan Langit, Dulu Macho Banget!
Fakta Menarik Valencia Tanoesoedibjo Dilamar Atlet Bulu Tangkis Kevin Sanjaya
Potret Santi, Petani Jamur di Tasikmalaya, Parasnya Bak Bidadari Turun Ke Bumi!
Heboh Ariel NOAH Fitting Jas Pengantin, Mau Menikah dalam Waktu Dekat?
10 Adu Mewah Rumah Tasya Farasya VS Tasyi Athasyia, Beda Banget, Yang Satu Sultan Abis!