Menggigit Kuku. (Source: Shutterstock)
Dream - Menggigit kuku merupakan kebiasaan yang buruk dan bisa membuat bagian tubuh kamu itu menjadi rapuh. Tak hanya soal kesehatan, kebiasaan mengigit jari juga sering meninggalkan kesan kurang menyenangkan bagi orang-orang yang melihatnya.
Tidak ada cara lain untuk menjauhi kebiasaan buruk tersebut selain menghentikannya. Namun seperti kebanyakan orang bilang, lebih mudah mengucapkannya namun sulit dalam praktiknya.
Sebagian orang sulit menghentikan kebiasaan tersebut ketika merasa bosan atau grogi. Bahkan dalam tingkat yang sudah parah, kebiasaan buruk tersebut bisa merusak kuku yang bentuknya akan mengerikan saat dilihat.
Jika ingin mengatasi atau mencegah kuku rapuh akibat sering digigit, kamu bisa melakukan trik yang viral di TikTok.
Trik tersebut bisa kamu lakukan dengan berbagai produk yang sering digunakan sehari-hari. Dilansir dari Makeup.com, berikut trik yang bisa dilakukan untuk mengatasi kebiasaan menggigit kuku.
Salah satu cara sederhana yang bisa digunakan untuk mengatasi kebiasaan tersebut adalah menggunakan bitter nail polish.
Sesuai dengan namanya, cat kuku tersebut terasa pahit. Sehingga, kamu akan lebih mudah menghentikan kebiasaan menggigit kuku. Cukup aplikasikan sedikit pada ujung kuku untuk meninggalkan rasa pahit ketika kamu menggigitnya.
Menyemprot parfum pada kuku
Jika ingin lebih praktis, kamu bisa menyemprot parfum pada kuku untuk membuat kukumu terasa pahit ketika digigit. Kukumu juga akan lebih wangi setelah memakai parfum.
Gunakan body lotion atau hand cream pada kuku untuk membuatmu enggan menggigit kuku. Rasa lembap pada kuku bisa mencegah kebiasaan tersebut dan membuat kukumu lebih kuat.
Cobalah menggunakan plester pada kuku untuk menghentikan kebiasaan tersebut. Gunakan selama 21 hari untuk membuat kebiasaan tersebut permanen. Kamu bisa memakainya lebih lama untuk mencegah kebiasaan tersebut muncul kembali.
Menggunakan selotip
Kamu bisa memakai selotip sebagai pengganti plester untuk mencegah kebiasaan menggigit kuku. Bila perlu, kamu bisa menambahkan label dengan tulisan 'jangan menggigit kuku' untuk mempermudah menghentikan kebiasaan tersebut.
Advertisement
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
Hari Santri, Ribuan Santri Hadiri Istighasah di Masjid Istiqlal
4 Cara Top Up Roblox dengan Mudah dan Aman, Biar Main Makin Seru!