Ilustrasi/ Shutterstock
Dream - Pori-pori yang kotor bisa menjadi sarang bakteri yang akan memancing munculnya jerawat. Tak hanya jerawat, banyak permasalah lainnya yang juga bisa terjadi karena pori-pori yang kotor.
Salah satu cara menghindari dari beragam permasalahan kulit yang disebabkan pori-pori kotor adalah dengan selalu memastikan pori-pori yang kamu miliki bersih.
Gimana cara membersihkan pori-pori dengan tepat?Berikut ini ada beberapa cara aman membersihkan pori-pori:
Kamu bisa menggunakan produk perawatan wajah yang punya kandungan actived charcoal di dalamnya.
Kandungan tersebut bagus untuk membersihkan wajah hingga ke dalam pori-pori, serta melakukan detoksifikasi pada wajah.

Menggunakan steam khusus wajah, sebelum kamu menggunakan masker atau membersihkan wajah dapat bantu membuka pori-pori sehingga lebih mudah dibersihkan. Jadi, kamu bisa melakukan steam pada wajah yang sudah bersih dari makeup, dan siap menggunakan masker, untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
Jika tidak memiliki alat tersebut, menggunakan air panas, ataupun handuk hangat bisa jadi alternatifnya.
Kunci kulit yang sehat adalah melakukan eksfoliasi secara rutin, baik secara fisik ataupun kimia. Proses ini akan bantu sel kulit mati terangkat, dan pori-pori yang kotor juga bisa sekaligus dibersihkan.
Melakukan eksfoliasi bisa dilakukan dengan menggunakan kandungan AHA/BHA, yang dilakukan secara tepat sesuai kebutuhan kulitmu.

Sumber: fustany