Jangan Keburu Putus Asa, Jerawat Tak Bisa Hilang dengan Satu Kali Perawatan

Reporter : Cynthia Amanda Male
Rabu, 1 Februari 2023 18:12
Jangan Keburu Putus Asa, Jerawat Tak Bisa Hilang dengan Satu Kali Perawatan
Terkadang, jerawat masih terus muncul meski sempat hilang saat melakukan perawatan tertentu.

Dream - Semua orang ingin memiliki wajah mulus dan sehat tanpa jerawat. Banyak orang yang berusaha menghilangkan jerawat dengan menggunakan skincare atau melakukan perawatan kecantikan berharga mahal.

Tapi, hasilnya belum tentu memuaskan. Terkadang, jerawat masih terus muncul meski sempat hilang saat melakukan perawatan tertentu.

Berdasarkan penuturan Dokter Kulit, Yessica Tania, munculnya jerawat secara berulang sangat wajar terjadi. Bahkan, faktanya jerawat memang tidak bisa hilang total.

Apalagi, jika kulitmu memproduksi minyak berlebih, pori-porimu tersumbat, sel kulit mati menumpuk, serta terdapat bakteri penyebab jerawat yang tidak dibersihkan secara maksimal.

" Jadi kesimpulannya, jerawat bisa di treat atau rawat pakai skincare sampai " sembuh" , tapi gak ada jaminan kalau jerawatnya bakal hilang permanen AKA gak balik lagi," ungkap dr. Yessica dalam akun Instagram @dr.yessicatania.

1 dari 5 halaman

Memiliki Kulit Sehat© Shutterstock

Foto: Shutterstock

Orang yang bisa memiliki kulit lebih sehat dengan jumlah jerawat berkurang dari sebelumnya hanya melakukan beberapa upaya sederhana sesuai kebutuhan kulitnya.

Jika kamu belum menemukan cara tepat untuk memiliki kulit lebih sehat dan mengontrol munculnya jerawat, berikut tips dari dokter yang akrab disapa dr. Zie.

2 dari 5 halaman

1. Jangan Panik

Tenangkan dirimu terlebih dulu dan jangan terburu-buru mencari solusi instan. Jangan sampai kamu mencoba cara atau trik yang justru berbahaya bagi kesehatan kulit, seperti menggunakan pasta gigi atau baking soda.

Ikutilah saran dari dokter kulit dan berkonsultasi untuk mendapatkan perawatan terbaik. Kamu juga bisa memberi tahu dokter kulitmu agar memberikan perawatan yang tidak membuatmu ketergantungan pada produk racikan dokter.

3 dari 5 halaman

2. Lakukan Perawatan Sederhana

Melakukan Perawatan Kulit© Shutterstock

Foto: Shutterstock

Gunakanlah skincare sesuai jenis dan kebutuhan kulitmu. Kenali terlebih dulu kondisi kulitmu agar lebih mudah mengetahui produk dan perawatan yang tepat.

Jika kulit mudah berjerawat akibat produksi minyak berlebih, gunakan produk yang mampu mengontrol sebum wajah. Namun jika kulitmu berjerawat dan kusam akibat penumpukan sel kulit mati, coba lakukan eksfoliasi.

Dengan begitu, kamu akan lebih mudah mengontrol jerawat dan kondisi kulit saat melakukan perawatan dasar rutin.

4 dari 5 halaman

3. Mengontrol Ekspektasi

Memiliki Kulit Sehat© Shutterstock

Foto: Shutterstock

Selalu ingat bahwa jerawat tetap bisa muncul lagi meski telah dirawat dengan berbagai produk maupun perawatan di klinik kecantikan.

Ketika jerawat muncul lagi, kontrol kondisi kulitmu dengan menggunakan obat atau serum khusus jerawat. Sehingga, kondisi kulitmu kembali sehat.

5 dari 5 halaman
Beri Komentar