Masak Sayuran
Dream – Memasak merupakan aktivitas yang menyenangkan sekaligus mengenyangkan. Apalagi di masa pandemi seperti ini, banyak orang yang jadi chef mendadak setelah melihat berbagai video di media sosial.
Mencoba hidangan atau resep baru selalu jadi hal seru. Hasilnya memang tak selalu sesuai harapan, tapi biasanya kita merasa senang karena sudah bisa membuat masakan sendiri.
Nah, bagi Sahabat Dream yang kini sedang belajar masak, selalu ingat trik simpel berikut saat mengolah makanan. Hidangan bisa jadi lebih sedap.
1. Jangan masukan bahan masakan sebelum minyak panas
Kebiasaan ini sering dilakukan karena ingin terburu-buru selesai memasak. Sebaiknya segera hentikan untuk mendapatkan hasil yang lebih baik. Minyak yang belum panas, bakal membuat masakan tidak matang sempurna tetap hanya menyerap saja. Hasil makanan menjadi kurang lezat, dan menjadi tidak garing.
2. Keringkan daging steak sebelum diolah
Daging mempunyai bagian yang berlapis-lapis. Pada lapisan luar daging, bertekstur licin, dan basah, karena itu, penting untuk mengeringkannya terlebih dahulu.
Bagaimana cara mengeringkannya? Bisa menggunakan tisu dapur untuk menyerap cairan. Setelah agak kering baru kemudian diolah. Hasilnya akan lebih nikmat.
3. Masukkan bawang putih di tahap akhir
Bawang putih merupakan bumbu yang cepat matang. Jika memasukannya di awal, bawang akan terbakar dengan cepat, dan menjadi gosong atau berwarna terlalu gelap.
Tidak hanya itu, jika kamu memasukkan bawang putih terlalu awal, rasanya akan menjadi pahit, dan menghilangkan rasa alami bawang putih. Tambahkan bawang putih 5 menit setelah masakan matang.
4. Jangan bumbui jamur sebelum warnanya kecokelatan
Jamur adalah bahan makanan yang berair, dan tidak akan menyerap garam. Kondisinya yang basah, sebaiknya bumbui jamur setelah matang atau saat sudah agak kering.
Bisa bumbui dengan garam, atau bumbu lainnya. Jamur akan lebih menyerapnya, dan rasa bumbu akan semakin terasa.
5. Tambahkan cuka jika masakan terlalu asin
Garam adalah bumbu utama yang selalu ditaburkan pada makanan. Terkadang kita menaburkannya terlalu banyak sehingga masakan terlalu asin. Untuk menyeimbangkannya, kamu bisa menggunakan cuka. Rasa asam akan cuka akan menetralkan rasa asin. Cukup berikan beberap tetes cuka.
Laporan : Delfina Rahmadhani/ Sumber: Tasty.co
Dream - Makan steak wagyu di restoran yang dimasak oleh Chef berpengalaman, mungkin jadi hal yang sangat Sahabat Dream rindukan. Pandemi membuat banyak orang lebih memilih memasak steak sendiri di rumah.
Kamu ingin mencoba mengolah wagyu steak rumahan? Demi mendapatkan rasa dan tekstur yang optimal, simak trik mengolah wagyu di rumah dari Alexander Hansen, Managing Director PT. Subur Arta Utama (SAU), distributor daging wagyu asal Kagoshima, Jepang bersama Satsuma Gyu, dalam acara virtual Media Workshop beberapa hari lalu.
Menurut Alexander untuk mengolah daging wagyu, pertama perhatikan betul aspek higienitasnya. Rupanya, jangan sampai tangan menyentuh daging secara langsung.
" Kalau bisa jangan sampai tangannya bersentuhan langsung dengan daging," ujarnya.
Alex mengatakan, aturan kedua adalah jangan sampai daging wagyu dicuci. Juga, perhatikan cara menyimpan daging.
" Itu bakal bikin mineralnya hilang. Jangan sampai beku, cair, beku, cair," ungkapnya.
Misal, kata Alex, jika membeli 10 kilogram (kg) daging dan itu disimpan dalam satu tempat penyimpanan. Saat mau dipakai, daging dikeluarkan dan diambil secukupnya, lalu ditaruh kembali ke dalam freezer.
" Lebih baik, kita tahu sekali pakai itu berapa. Misal, 500 gram. Jadi, setelah beli, pisahkan per 500 gram di tempat penyimpanan yang berbeda, jadi semua sekali dikeluarkan, sekali dipakai," katanya.
Alex menjelaskan, demi pengalaman makan daging wagyu secara lebih maksimal di rumah, disarankan untuk tidak memasaknya sampai terlalu matang.
" Karena dagingnya sangat lembut, itu (memasak matang) justru akan menghilangkan tekstur asli," katanya.
Rupanya memasak daging waygu, sebenarnya tidak perlu pakai minyak. Hal itu justru akan merusak rasa daging. Lemak di permukaan daging disebutkan sudah bisa digunakan sebagai pengganti minyak.
Laporan Asnida Riani/ Liputan6.com
Dream - Cumi-cumi salah satu sajian laut yang disukai banyak orang. Rasanya begitu gurih dan nikmat. Memasaknya tak boleh terlalu lama karena teksturnya akan alot atau keras.
Sementara bila terlalu sebentar aroma amisnya bisa masih tercium. Bagi Sahabat Dream yang ingin mencoba untuk memasak cumi-cumi segar, ada beberapa trik yang bisa diikuti agar hasil masakan nikmat disantap.
Apa saja yang penting dilakukan saat masak cumi-cumi?
1. Pilih cumi yang segar
Hal pertama yang harus kamu pastikan adalah memilih cumi-cumi yang segar atau yang baru saja diambil dari laut. Cara memastikan cumi segar adalah dengan melihat warna, tekstur dan baunya. Cumi yang segar tampak putih tidak kemerahan dengan mata yang bening dan baunya tidak terlalu amis atau menyengat.
2. Cuci hingga bersih
Cara kedua adalah mencucinya hingga benar-benar bersih. Rendam air dan cuci tubuhnya hingga kesat. Tarik tulang rawannya dan buang kantung tintanya jika tidak ingin ikut dimasak. Usahkan jangan sampai kantung tinta pecah karena itu yang menyebabkan amis. Kelupas juga kulit terluarnya yang amis.
3. Beri bahan penghilang bau
Setelah dicuci bersih, lumuri cumi dengan bahan-bahan penghilang bau. Bisa menggunakan jeruk nipis, parutan jahe, cuka, asam jawa atau lemon. Diamkan selama 10 menit sebelum dibilas bersih, dipotong-potong dan dimasak.
4. Masak tak lebih dari 3 menit
Jangan memasak cumi dalam waktu lama karena akan membuat dagingnya alot atau keras dan liat. Cukup masak cumi kurang dari 3 menit, baik dengan cara ditumis, rebus atau goreng. Jika sudah terlanjut dimasak lebih dari 3 menit, teruskan hingga 30 menit agar daging cumi kembali empuk.
5. Rebus dulu
Jika ingin menghilangkan bau amisnya, rebus dulu cumi untuk mengeluarkan bau amis dagingnya. Caranya, rebus air dan rebus cumi selama 1 menit dengan daun salam atau lengkuas, kemudian tiriskan, potong-potong dan olah sesuai selera. Pastikan juga memasaknya untuk kedua kali tidak terlalu lama agar tidak alot.
Laporan Febi Anindya Kirana/ Sumber: Fimela
Advertisement
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan
5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!
Fakta Unik di Ethiopia yang Kini Masih 2018 Meski Dunia Sudah Tahun 2025
Belajar Sejarah Nggak Lagi Boring Bareng Komunitas Jelajah
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan
5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!