Tahu Rambutan/ Foto: Shutterstock
Dream - Jadwal sekolah anak-anak kini sudah padat. Mereka masuk pukul 07.00 dan baru pulang tengah hari. Tentunya kita harus menyiapkan bekal yang kaya gizi, agar si kecil tetap berenergi saat belajar dan menjalankan aktivitas.
Ada salah satu menu yang sangat disukai anak-anak, kaya protein, bikin kenyang, dan tentunya nikmat. Menu tersebt adalah tahu rambutan. Proteinnya berasal dari telur puyuh, telur ayam dan tahu.
Cocok untuk dijadikan bekal sekolah bagi si kecil yang malas makan nasi. Makan satu atau dua buah saja, sudah bikin kenyang. Pemilik akun Instagramnya @alunrahma membagikan resepnya. Bisa langsung dibuat di rumah, Sahabat Dream
Bahan:
- 5 kotak tahu putih
- 1 butir telur
- 1 batang daun bawang
- 2 sdm terigu
- 7-10 butir telur puyuh, rebus dan kupas kulitnya
- Mi kering yang sudah dihancurkan secukupnya
- Minyak goreng
Bumbu :
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada
- 1/2 sdt kaldu bubuk
© Instagram @alunrahma
- Siapkan mangkuk besar, hancurkan tahu dengan garpu dalam mangkuk
- Masukkan bawang putih yang sudah dihaluskan atau bisa langsung parut di atasnya
- Tambahkan garam, lada, kaldu jamur, irisan daun bawang dan telur, aduk rata
- Masukkan 2 sdm terigu, aduk lagi hingga seluruh bahan merata
- Siapkan telur puyuh dan mi kuning yang telah dihancurkan
- Ambil adonan tahu, isi dengan telur puyuh, tutup kembali dengan adonan
- Balur di atas remahan mi kuning
- Lakukan hingga adonan habis
- Panaskan minyak, goreng tahu hingga keemasan
- Sajikan dengan saus dan mayonaise
Lihat postingan ini di Instagram
Dream - Hujan yang terus menerus, biasanya membuat kita malas untuk pergi ke mana-mana. Bagaimana kalau Sahabat Dream membuat camilan gurih di rumah? Seperti tahu kriuk daun bawang.
Untuk membuatnya tak terlalu sulit. Akun Instagram @FifieKhoirunissa membagikan resep simpelnya. Segera bikin di rumah, pasti seluruh anggota keluarga ketagihan. Berikut resepnya.
© MEN
Bahan-bahan:
- 10 tahu pong/tahu kulit yang sudah asin
- 4 tangkai daun bawang, iris halus
- 1 butir telur
Bumbu halus:
- 3 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Garam secukupnya
Bahan adonan:
- 4 sdm tepung bumbu instan
- 3 sdm tepung kanji/aci
- Air secukupnya
Cara membuat:
- Belah salah 1 sisi tahu, keluarkan isinya
- Kemudian campurkan irisan daun bawang dan bumbu halus, aduk hingga rata, tambahkan telur
- Lalu masukkan isian ke dalam tahu, sisihkan
- Campur bahan adonan menjadi satu. Adonan jangan terlalu kental, tes rasa
- Goreng tahu hingga kuning keemasan lalu angkat
- Sajikan tahu kriuk daun bawang bersama cabai rawit atau saus sambal
Sumber: Liputan6.com
8 Potret Lucinta Luna Sebelum Kenal Oplas, Beda Bak Bumi dan Langit, Dulu Macho Banget!
BERANI BERUBAH: Memulung Sampah Berbuah Rupiah - Berani Berubah
Rambut Putranya yang Masih 1 SD Dipotong Asal oleh Guru, Curhatan Ibu Viral
Potret Santi, Petani Jamur di Tasikmalaya, Parasnya Bak Bidadari Turun Ke Bumi!
Adu Perbandingan Rumah Jaja Miharja VS Jhonny Iskandar, Punya Siapa Paling Unik?
Bacaan Doa Kejatuhan Cicak yang Bisa Diamalkan dan Pandangan Islam tentang Pertanda Kesialan
Deretan Parfum Mewah Amanda Manopo, Ada yang Rp9 Juta Sebotol
Pakai Sendal Jepit Dicueki SPG Saat Mau Beli Sepatu Rp36 Juta, Ternyata Sultan